Stumble Guys Bisa di Android atau iOS, Berikut Cara Panduan Main Lengkapnya

- 24 Agustus 2022, 20:36 WIB
Stumble Guys
Stumble Guys /Playstore Stumble Guys

KABAR JOGLOSEMAR - Gamer, Stumble Guys lagi naik daun, nih. Selain bisa dimainkan ramai-ramai, game ini juga mudah diakses.

Kamu bisa mengunduh permainan secara resmi dan gratis di toko aplikasi, PlayStore untuk pengguna dan App Store pengguna iOS.

Baca Juga: 50+ Pilihan Nickname Keren dan Unik Stumble Guys, Ganti Sekarang Yuk

Anda bisa masuk ke room orang lain untuk ikut bermain bersama dengan random player.

Lantas, bagaimana cara main Stumble Guys di Android atau iOS ini? Berikut adalah cara main yang bisa Anda jadikan panduan dalam bermain Stumble Guys :

1. Unduh dan buka aplikasi Stumble Guy

Anda bisa menemukan game ini di Play Store atau Apps Store. Jika hendak bermain dengan teman, pastikan mengunduh aplikasi di ponsel masing-masing, ya. Dan gunakan jaringan internet yang stabil selama mengunduh maupun memainkan Stumble Guys.

2. Buat 'Room' Main

Jika memainkan Stumble Guys dengan teman-teman, maka salah satu peserta harus membuat room baru.

Caranya, klik tombol ‘Party’ dengan ikon topeng. Lalu, pilih ‘Create’ untuk membuat ruangan baru. Akan muncul kombinasi angka di bagian atas.

Baca Juga: UPDATE! Pakai 3 Link Download Minecraft Bedrock Edition 1.19.20 Terbaru Agustus Resmi Berikut

3. Mulai permainan Stumble Guys

Jika sudah terbuat room atau ruangan, Anda bisa memulai permainan. Klik tombol mulai, master room harus memilih arena yang akan dimainkan bersama.

Ada Lava Rush, Over and Under, Humble Stumble, Spin go Around, hingga Paint Splash. Dan aneka arena ini memiliki tantangannya masing-masing

Stumble Guys juga bisa dimainkan di PC Windows. Apabila memainkan Stumble Guys di desktop maka Anda lebih leluasa menggerakkan pemain menggunakan keyboard.

Berikut cara main Stumble Guys di PC :

1. Unduh Android emulator di laptop atau komputer guna melakukan konfigurasi permainan.

Salah satunya ada Bluestacks yang bisa kamu unduh melalui situs resminya

2. Jalankan emulator dan lakukan konfigurasi. Tentukan penyesuaian keyboard dengan perintah selama main game.

3. Simpan pengaturan konfigurasi yang sudah kamu tentukan

4. Buka dan sambungkan akun Google Play Store di laptop atau PC.

Unduh aplikasi Stumble Guys layaknya men-download di smartphone biasanya

5. Ketik ‘Stumble Guys: Multiplayer Royale’

Baca Juga: Link Download GTA 5 Full Game, Bisa Dimainkan Lewat HP Android Pakai Aplikasi Gratis Berikut

6. Mainkan Stumble Guys layaknya bermain melalui ponsel.

Gunakan tombol keyboard sesuai konfigurasi yang dilakukan sebelumnya sebagai pengganti touchscreen di ponsel.

Jangan lupa pakai strategi bermain ya agar lebih seru dan menantang. Selamat mencoba! ***

Editor: Michael L W


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x