5 Fakta Menarik Subway Surfers, Game Santai Bisa Dimainkan Secara Offline dan di Poki Games

- 14 Agustus 2022, 09:37 WIB
 Fakta Game Subway Surfers
 Fakta Game Subway Surfers /Instagram @subwaysurfers

KABAR JOGLOSEMAR - Gamers! Sudah tau belum fakta menarik Subway Surfers, game santai yang enggak bikin bosan.

Selain bisa bermain secara online, Subway Surfers bisa di mainkan secara offline tanpa menyalakan paket data di Android dan iOS, namun Anda harus mendownload terlebih dahulu.

Permainan yang ditawarkan dalam game ini cukup sederhana, Anda tinggal menggeser ke kanan atau kiri untuk menghindari rintangan atau bisa juga dengan mengusap ke atas atau ke bawah untuk melompat.

Baca Juga: Mainkan 20 Ribu Pilihan Permainan Lewat Poki Games! Klik Link Ini Tanpa Download Aplikasi

Sementara misi dari para pemain adalah mengoleksi koin sebanyak-banyaknya yang muncul sepanjang permainan dan harus menghindari rintangan agar tidak tertangkap polisi.

Bagi Anda yang ingin bermain Subway Surfers, simak beberapa fakta menarik dibalik game santai buatan Kiloo Games dan Sybo Games berikut ini.

1. Bisa dimainkan secara gratis baik online maupun offline

Subway Surfers merupakan game gratis di Android dan iOS. Anda tidak perlu membelinya untuk memainkan game ini.

Baca Juga: Tautan Resmi Mineraft PE 1.19.11.01 untuk Download di HP Android, Aman dan Legal!

Secara online, Anda dapat mengakses melalui Poki Games pada link https://poki.co.id/, sementara secara offline, Anda dapat mendownload aplikasi nya terlebih dahulu.

2. Ringan, tak memerlukan ruang memori yang besar untuk bermain Subway Surfers

Subway Surfers termasuk salah satu game yang tergolong ringan. Bahkan, spesifikasi HP yang ala kadarnya pun tetap bisa memainkan Subway Surfers dengan lancar.

3. Mudah dimainkan termasuk para pemula

Untuk memainkan game ini, tidak harus jago aim atau mekanik seperti game-game kompetitif lainnya.

Baca Juga: Tautan Resmi Mineraft PE 1.19.11.01 untuk Download di HP Android, Aman dan Legal!

Bermain Subway Surfers hanya tinggal menggeser ke kanan-kiri atau ke atas-bawah serta hindari semua rintangan yang muncul dan kumpulkan koin sebanyak-banyaknya.

4. Tidak mudah bosan, update baru kerap dirilis

Meskipun dapat dimainkan secara offline, Subway Surfers masih mendapatkan update baru. Kiloo Games dan Sybo Games kerap kali mengubah tema Subway Surfers dengan tampilan kota-kota terkenal di seluruh dunia.

Anda juga bisa mengubah tampilan karakter dan yang lainnya dalam berbagai macam pilihan.

Baca Juga: No Tipu-Tipu! Cari Link Download Film Ivanna (2022) di Telegram? Berikut Link Legal Bukan LK21 dan Indo XXI

5. Tergolong Game Populer! Telah diunduh lebih dari 1 miliar pengguna

Subway Surfers ternyata telah diunduh lebih dari 1 miliar pengguna di seluruh dunia berdasarkan data dari Play Store.

Demikian, informasi mengenai fakta dibalik game Subway Surfers. Yuk, download sekarang juga untuk mengetahui fakta selanjutnya. ***

 

 

 
 
 

 

Editor: Michael L W


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah