Steam Diblokir Kominfo, Gamers Protes hingga Tagar #BlokirKominfo Jadi Trending di Twitter

- 30 Juli 2022, 16:38 WIB
Diblokir Kominfo Karena Belum Daftar PSE, Ini 3 Cara Akses Situs Steam di Indonesia.
Diblokir Kominfo Karena Belum Daftar PSE, Ini 3 Cara Akses Situs Steam di Indonesia. /YouTube

KABAR JOGLOSEMAR - Baru-baru ini jagat media sosial terutama Twitter ramai memperbincangkan Tagar #BlokirKominfo usai beberapa layanan distribusi Game resmi diginal seperti Steam tidak bisa diakses.

Selain Steam, adapun Platform lain yang kemungkinan diblokir oleh Kominfo yaitu Epic Games.

Hal ini seiring dengan pengumuman Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) yang akan memutus akses masyarakat ke beberapa Platform Online yang tidak melakukan registrasi atau pendaftaran PSE (Penyelenggara Sistem Elektronik)

Seperti diketahui, pendaftaran tersebut sudah menjadi perturan yang tercatat pada Nomor 5 Tahun 2020 tentang Penyelenggara Sistem Elektronik Lingkup Privat.

Baca Juga: 2 Link Download Minecraft Bedrock Edition 1.19.11 Trial dan Full Game, Klik di Sini yang Gratis

Berdasarkan pantauan KabarJoglosemar.com pada Sabtu, 30 Juli 2022 diketahui bahwa akan muncul halaman Error apabila mengakses Platform Steam.

Selain itu, ada juga keterangan 'Connection Error Could not connect' apabila mengakses laman resmi Epic Games Store.

Hal ini akan menandakan bahwa kedua Platform tersebut kemungkinan sudah diblokir.

Baca Juga: Tetapkan Aturan PSE, Kominfo Punya Akses Untuk Intip Percakapan Whatsapp Dan Gmail?

Halaman:

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x