Fokus Fotografi, MediaTek Luncurkan Dua Chipset Baru Helio G96 dan G88

- 17 Juli 2021, 17:41 WIB
MediaTek Helio G96, salah satu chipset baru yang fokus dalam sektor fotografi.
MediaTek Helio G96, salah satu chipset baru yang fokus dalam sektor fotografi. /Dok. mediatek.com/

KABAR JOGLOSEMAR - Salah satu produsen elektronik ternama, MediaTek baru saja merilis dua chipset baru bertajuk MediaTek Helio G96 serta MediaTek Helio G88. 

Adapun kedua chipset baru MediaTek tersebut berfokus pada sektor fotografi. 

Artinya, produsen smartphone yang menggunakan MediaTek Helio G96 maupun Helio G88 akan menawarkan kualitas fotografi premium.

Baca Juga: Harga Steam Deck, Perangkat Mirip Nintento Switch yang Bisa Main Game PC

"Dengan chip terbaru dalam seri Helio G, produsen dapat menghadirkan fotografi unggul dan fitur tampilan yang kuat untuk smartphone generasi berikutnya," tutur petinggi MediaTek, CH Chen dalam keterangan tertulis, Sabtu 17 Juli 2021.

Sementara itu, adapun spesifikasi inti dari kedua chipset baru MediaTek tersebut. 

MediaTek Helio G96 mempunyai dukungan fitur yang mampu dipasangkan dengan hardware layar FullHD+ 120Hz.

Baca Juga: Link Download Free Fire Max 2021, Game FF Ringan dengan Grafis HD

Pada bagian kamerea, chipset baru MediaTek itu juga mampu menampung kamera utama beresolusi 108MP.

Untuk kualitas jaringan, MediaTek Helio G96 mendukung 4G LTE dengan Dual 4G SIM.

Adapun fitur lainnya yakni Teknologi game MediaTek HyperEngine 2.0 Lite serta performa smartphone 4G high-end.

Baca Juga: Kolaborasi dengan Star Wars, Mobile Legends Hadirkan Skin Darth Vader hingga Yoda

Chipset ini juga dibekali dengan teknologi OctaCore yang mana terdapat dua kluster inti yakni CPU Arm Cortex-A76 yang beroperasi hingga 2.05GHz.

MediaTek Helio G88.
MediaTek Helio G88.

Beralih ke MediaTek Helio G88, chipset ini pada dasarnya memiliki spesifikasi yang relatif mirip dengan Helio G96.

Namun, dalam dapur pacu Helio G88 mempunyai dua kluster inti yang lebih rendah yakni Cortex-A75 @ 2.0 GHz.

Baca Juga: Ini Cara Pakai Style Name Maker FF, Ubah Nama Free Fire Jadi Keren!

Tak sampai di situ, Helio G88 juga hanya mampu mendukung layar dengan refresh rate 90Hz serta kamera utama beresolusi 64MP.

Berdasarkan hal tersebut, bisa dikatakan bahwa Helio G88 merupakan adik dari MediaTek Helio G96.

Terlepas dari perbedaan antar keduanya, chipset baru MediaTek ini sama-sama dirancang untuk fokus pada sektor fotografi.

"MediaTek menghadirkan System on Chip (SoC) baru untuk meningkatkan pengalaman tampilan dan fotografi ke pasar utama," pungkas Chen. ***

 

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x