Seorang Desainer Korea Selatan Rancang Teknologi ‘Mata Ketiga’ Untuk Smartphone

- 6 Juni 2021, 08:10 WIB
Teknologi “Third Eye” yang dirancang oleh seorang desainer industri asal Korea Selatan dipercaya akan berguna bagi kemajuan teknologi di masa depan
Teknologi “Third Eye” yang dirancang oleh seorang desainer industri asal Korea Selatan dipercaya akan berguna bagi kemajuan teknologi di masa depan /Instagram/@minwookpaeng

KABAR JOGLOSEMAR – Seorang desainer industri asal Korea Selatan, Paeng Min-Wook, merancang sebuah teknologi “mata ketiga” yang dapat digunakan untuk smartphone.

“Third Eye” merupakan sebuah solusi bagi pengguna smartphone agar tetap aman meski sedang menggunakan smartphone nya saat berjalan.

“Ini adalah tampilan umat manusia di masa depan dengan mata ketiga,” kata Paeng, dikutip dari portal berita NY Post pada 5 Juni 2021.

“Karena kita tidak dapat mengalihkan pandangan dari smartphone, mata ekstra akan dibutuhkan di masa depan,” tambahnya.

Baca Juga: Gemar Bagi-bagi Doorprize ke Karyawan, Nagita Slavia dan Raffi Ahmad Banjir Pujian Netizen

Perangkat yang juga merupakan karya seni dari Paeng yang juga disebut “Phono Sapiens” ini bekerja dengan membuka kelopak mata setiap merasakan kepala pengguna smartphone yang menunduk.

Saat pengguna berada dalam jarak satu hingga dua meter dari penghalang di depannya, maka teknologi “Third Eye” akan berbunyi untuk memperingatkan adanya penghalang di depannya.

Perangkat yang diikatkan ke dahi ini dianggap berguna bagi pengguna ponsel yang tak dapat lepas dari smartphone nya, sehingga mereka tetap dapat berjalan kaki tanpa mengalami cedera saat berpergian.

Reaksi warga Korea Selatan yang melihat hasil karya tersebut sangatlah beragam.

Baca Juga: Kartu Prakerja Gelombang 17 Telah Dibuka, Ini Tips Supaya Lolos Seleksi Prakerja

“Saya pikir dia tampak seperti alien dengan mata di dahinya,” kata Lee Ok-Jo, salah satu warga Seoul yang melihat teknologi tersebut.

“Saat ini banyak anak muda yang bisa mengalami kecelakaan saat menggunakan ponsel mereka. Ini akan baik untuk mereka,” tambahnya.

Selain itu, warga Korea Selatan lainnya, Shin Jae-Ik, mengungkapkan bahwa teknologi tersebut sangat berguna bagi banyak orang di jalan.

Baca Juga: Daftar 8 Mata Uang Kripto yang Berpotensi Naik di Tahun 2021, Mulai Cardano hingga BTT

Ia berujar akan membeli perangkat tersebut apabila dikomersilkan nantinya.

“Ini sangat keren dan menarik. Kami dapat dengan mudah bertemu satu sama lain di jalan saat menggunakan smartphone. Saya mungkin tidak membutuhkannya sekarang, tetapi saya ingin membelinya ketika mereka menjualnya nanti,” ujarnya. ***

Editor: Galih Wijaya

Sumber: NY Post


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x