GTA San Andreas Definitive Edition di Android, Ikuti Trik Terbaru 2022 Berikut Ini

26 Januari 2022, 19:46 WIB
GTA San Andreas Definitive Edition di Android dengan Steam Link. /Tangkapan Layar Youtube/GTA Series Video

KABAR JOGLOSEMAR - GTA San Andreas Definitive Edition adalah salah satu judul Game yang ada dalam seri terbaru Grand Theft Auto: The Trilogy - The Definitive Edition.

Dibandingkan dengan GTA San Andreas versi Original PS2, Game terbaru ini membawa perubahan besar-besaran terutama pada sisi grafis.

Pasalnya, pengembang Game GTA, Rockstar Games membuat ulang Game tersebut menggunakan Unreal Engine 4. 

Baca Juga: BARU! Kode Redeem Genshin Impact 27 Januari 2022, Segera Tukarkan Hadiahnya, GRATIS!

Sekedar informasi, dalam versi Original PS2, GTA San Andreas masih memakai RenderWare Engine.

Singkatnya, kualitas grafis GTA 'Definitive Edition' ini akan berbeda 180 derajat ketimbang versi PS 2.

Meskipun memiliki peningkatan kualitas grafis yang 'gila-gilaan' namun Rockstar tetap mempertahankan sisi Gameplay GTA San Andreas.

Baca Juga: Main GTA San Andreas Definitive Edition di Android? Ini Caranya, Cek Link Download Gratis Aplikasi Steam Link

Pemain pun akan merasakan pengalaman nostalgia bermain Game itu namun dengan tampilan grafis yang memanjakan mata. 

Game tersebut rilis pada 11 November 2021 yang lalu dan kini tersedia untuk perangkat PC dan konsol Next-Gen.

Para pengguna perangkat Mobile seperti Android dan iOS pun perlu bersabar. 

Baca Juga: TERBARU Kode Redeem FF 27 Januari 2022 Server Indonesia, Klaim Sebelum Hangus

Sebab, tak lama ini Rockstar menjanjikan bahwa Game tersebut akan rilis pada awal tahun 2022 di Android dan juga iOS.

Kini tinggal menunggu waktu Rockstar Games akan merilis Game GTA San Andreas Definitive Edition untuk Android/iOS.

Trik Terbaru Main GTA San Andreas Definitive Edition PC di Android

Cuplikan Game GTA San Andreas Definitive Edition terbaru. //YouTube// MrHort Workshop

Sambil menunggu rilisnya Game itu di Android, simak trik legal untuk bermain Game terbaru GTA San Andreas di Android.

Baca Juga: TERBARU Kode Redeem FF 27 Januari 2022 Server Indonesia, Klaim Sebelum Hangus

Adapun metode ini akan memanfaatkan layanan Streaming yang disediakan oleh aplikasi gratis, Steam Link .

Tanpa lama-lama, berikut KabarJoglosemar.com sajikan caranya.

  1. Download aplikasi Steam Link Gratis untuk Android, link download bisa diakses [ DI SINI ]
  2. Buka aplikasi Steam PC. Pastikan GTA: The Trilogy - The Definitive Edition  telah ter-install di PC.
  3. Jalankan aplikasi Steam Link di HP kamu. Klik Get Started untuk memulai.
  4. Pastikan PC dan HP Android-mu sama-sama tersambung ke koneksi WiFi atau Hotspot yang sama untuk memudah pemindaian.
  5. Sambungkan kontroler atau gamepad (Opsional). Kamu juga bisa menggunakan touch control jika tidak punya gamepad.
  6. Buka kembali aplikasi Steam di PC kamu. Klik menu Steam di pojok kiri atas, kemudian pilih Settings.
  7. Pada menu Settings, pilih Remote Play. Lalu beri centang pada opsi Enable Remote Play.
  8. Sambungkan PC dan HP Android kamu dengan memilih Pair Steam Link pada menu Remote Play di Steam PC kamu.
  9. Masukkan kode 4 digit PIN yang muncul di aplikasi Steam Link ke kolom Authorize Device yang ada di Steam PC. Tunggu sebentar hingga kedua device terhubung.
  10. Steam Link bakal menguji kecepatan internet kamu. Semakin cepat, semakin bagus juga kualitas streaming game di Steam Link.
  11. Jika sudah terhubung, maka akan muncul halaman seperti gambar yang ada di bawah. Klik Start Playing untuk mulai bermain GTA San Andreas Definitive Edition.
  12. Buka game GTA tersebut di Library. Kemudian pilih Play

Demikian informasi mengenai GTA San Andreas Definitive Edition lengkap dengan cara memainkannya di perangkat Android.***

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani

Tags

Terkini

Terpopuler