Satu Truk Isi Surat Suara Dapil Magelang Alami Kecelakaan Masuk Jurang di Semarang

7 Januari 2024, 16:27 WIB
KPU Magelang beberkan satu truk isi surat suara untuk wilayahnya alami kecelakaan masuk jurang, foto ilustrasi. /Pexels

KABAR JOGLOSEMAR - Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Magelang menghadapi insiden tidak terduga ketika satu dari dua truk pengangkut surat suara untuk daerah pemilihan (dapil) 1 dan 6 Kabupaten Magelang mengalami kecelakaan di daerah Jambu, Kabupaten Semarang.

Kejadian ini membawa dampak pada jalannya proses distribusi surat suara untuk pemilihan umum.

Ketua KPU Kabupaten Magelang, Afiffudin, menjelaskan bahwa kecelakaan terjadi di daerah Jambu, Kabupaten Semarang.

Baca Juga: SINOPSIS Cinta untuk Guddan 7 Januari 2024 Siang Ini: Guddan Memberi Tahu Akshat Soal Hal Ini

Salah satu truk yang mengangkut surat suara dari percetakan mengalami musibah, terguling, dan masuk ke dalam jurang.

Meskipun insiden ini mengakibatkan kendaraan terjun ke dalam jurang, proses evakuasi berjalan lancar.

"Nanti kita tunggu dari percetakan untuk dikirimkan kembali dan saat ini belum selesai proses evakuasi surat suara karena harus ambil dalam jurang ke atas dan dibawa kembali ke percetakan dan dikawal oleh aparat keamanan," kata Afifudin, dilansir dari Antara pada Minggu, 7 Januari 2024.

Baca Juga: Cari Link Streaming Single's Inferno 3 Lengkap Sub Indo GRATIS? Cek Link Berikut Ini yang Resmi!

Insiden Kecelakaan

Petugas mengevakuasi muatan berupa surat suara Pemilu 2024 setelah truk pengangkutnya terguling di Jambu, Kabupaten Semarang, Sabtu, 6 Januari 2024.

Proses evakuasi melibatkan seorang anggota Brimob yang mengawal.

Beruntung, anggota Brimob dapat melompat tepat pada saat kendaraan hampir terjun, sementara sopir truk berusaha mengendalikan armada.

Sayangnya, upaya sopir tidak berhasil, dan dia ikut terjun ke dalam jurang.

Proses evakuasi berlangsung hampir dua jam. Dua unit truk derek turut membantu dalam evakuasi, dan akhirnya, pengemudi berhasil dievakuasi.

Baca Juga: Link Nonton GRATIS My Life With the Walter Boys (2023) Full Episode Sub Indo di Loklok? Pakai Link Resmi Ini!

Pengemudi tersebut segera dilarikan dengan ambulans ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan medis.

Sementara itu, truk pengangkut surat suara lainnya dari percetakan hampir mencapai destinasi di Gudang Deyangan.

Namun, pengiriman untuk dapil 1 dan 6 tertunda karena melibatkan truk yang terlibat dalam kecelakaan.

Baca Juga: Raih Elektabilitas Tertinggi, Ganjar-Mahfud MD Jadikan Blusukan Kunci Utama

Ketua KPU Kabupaten Magelang menyatakan bahwa sekitar 370.000 lebih lembar surat suara terdampak oleh kejadian ini.

Proses evakuasi surat suara masih berlangsung, dengan surat suara harus diambil dari jurang ke atas dan dibawa kembali ke percetakan.

Seluruh proses ini juga akan dikawal oleh aparat keamanan.***

Editor: Ayusandra A S A

Sumber: ANTARA

Tags

Terkini

Terpopuler