Cara Simpan Permanen Akun SNPMB 2023 Agar Tidak Hilang dan Dapat Diproses, Paling Lambat Tanggal Ini

- 11 Februari 2023, 14:47 WIB
Cara lengkap simpan permanen akun SNPMB 2023
Cara lengkap simpan permanen akun SNPMB 2023 /Tangkapan layar instagtam @ltmptofficial

 

KABAR JOGLOSEMAR - Pastikan bisa simpan permanen akun SNPMN 2023 sebagai salah satu proses pendaftaran di PTN tujuan.

Setelah pembuatan akun SNBP 2023 untuk sekolah dan siswa maka tahapan sekarang adalah simpan permanen akun SNMPB 2023.

Ketahui sampai tanggal berapa dan jam berapa simpan permanen akun SNPMB 2023 dapat dilakukan di portal SNPMB.

Baca Juga: GTA 5 PC: Cara Cepat Tamat 100 Persen Misi Selesai, Ikuti 5 Trik Ini

Saat siswa membuat akun SNPMB 2023 ada data diri siswa dan data penunjang yang harus diisi.

Setelah data tersebut diisi secara lengkap maka proses selanjutnya adalah simpan permanen akun SNPMB 2023 yang sudah dimulai sejak 9 Februari 2023.

Batas waktu simpan permanen akun SNPMB 2023 adalah 15 Februari 2023. Selanjutnya akun yang bersangkutan akan diproses untuk tahap pendaftaran SNPMB 2023 selanjutnya.

Baca Juga: Ngegame Minecraft Gratis Terupdate, Original dari Mojang Studios di Google PlayStore

Cara simpan permanen yang tepat adalah mengikuti petunjuk yang ada di portal resmi portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id.

Masih ada waktu untuk pembuatan akun SNPMB 2023 yaitu juga akan ditutup pada 15 Februari 2023.

Agar selalu update inilah jadwal simpan permanen akun SNPMB 2023 yang tertera di laman resmi portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id.

Baca Juga: DOWNLOAD GTA 5 PC Bonus Bundle Langka, Dapatkan lewat 3 Link Ini

 

 

- Gelombang 1: 9 - 15 Februari 2023 wajib bagi peserta SNBP.

- Gelombang 2: 16 Februari - 3 Maret 2023 wajib bagi peserta SNBT

Siswa yang sudah mendaftar SNPMB 2023 gelombang 1 masih ada waktu untuk lakukan simpan permanen hingga15 Februari 2023.

Untuk jadwal lengkap Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) dan Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) bisa simak di bawah ini:

Jadwal SNBP 2023

1. Pembuatan akun SNPMB

- Registrasi akun untuk sekolah : 9 Januari-9 Februari 2023

- Registrasi akun untuk siswa: 9 Januari-15 Februari 2023

2. Penetapan siswa eligible: 3 Januari-8 Februari 2023

3. Pengisian PDSS: 9 Januari-9 Februari 2023

4. Pendaftaran SNBP: 14-28 Februari 2023

5. Pengumuman SNBP: 28 Maret 2023

Jadwal SNBT 2023

1. Registrasi akun untuk siswa: 16 Februari-3 Maret 2023

2. Sosialisasi UTBK: 1 Desember 2022-14 April 2023

3. Pendaftaran UTBK: 23 Maret-14 April 2023

4. Pelaksanaan UTBK gelombang I: 8-14 Mei 2023

5. Pelaksanaan UTBK gelombang II: 22-28 Mei 2023

6. Pengumuman hasil SNBT: 20 Juni 2023

7. Masa unduh sertifikat UTBK: 26 Juni-31 Juli 2023

Demikian cara simpan permanen akun SNPMB 2023 yang masih bisa dilakukan hingga 15 Februari 2023.***

 

 

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x