Kunci Jawaban Bahasa Indonesia Kelas 4 SD MI, Mengapa Tigor Suka Menyiram Tanaman, Halaman 30-31

- 19 Juli 2022, 07:40 WIB
Kunci jawaban kelas 4 sd mi Bahasa Indonesia Mengapa Tigor Suka Menyiram Tanaman
Kunci jawaban kelas 4 sd mi Bahasa Indonesia Mengapa Tigor Suka Menyiram Tanaman /Pixabay.com/Steveriot1/

 

 

KABAR JOGLOSEMAR - Simak kunci jawaban untuk siswa kelas 4 SD MI yaitu pertanyaan mengapa Tigor suka menyiram tanaman?

Pertanyaan itu ada pada pelajaran Bahasa Indonesia tepatnya pada halaman 30-31. Pada tahun ini siswa kelas 4 belajar menggunakan Kurikulum Merdeka Belajar.

Pada bab 2 pelajaran Bahasa Indonesia siswa belajar tentang materi "Di Bawah Atap". Siswa dapat membaca dahulu dan menyimak materi yang diberikan oleh guru.

Baca Juga: Cek Link Pengumuman Hasil Ujian Mandiri UNM 2022, Klik pmb.unm.ac.id Untuk Tahu Daftar Nama yang Lolos

Kunci jawaban berikut ini hanyalah referensi yang dibahas bersama Sri Budiarti, S.Pd., alumnus Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).

Simak contoh kunci jawaban pelajaran Bahasa Indonesia halaman 30-31 Kurikulum Merdeka Belajar kelas 4 SD MI:

Pembahasan:

1. Mengapa Tigor suka menyiram tanaman?

Jawaban: Karena Tigor suka bermain air

2. Apakah yang sering dilakukan Tigor saat menyiram tanaman?

Jawaban: Tigor sering membuat hujan dengan semprotan air di tangannya.

Baca Juga: Download Minecraft Bedrock Edition 1.19 di HP Android, KLIK 2 Link Berikut Ini yang Resmi

3. Disebut apakah tanaman Kak Tiur?

Jawaban: Sukulen.

4. Mengapa tanaman Kak Tiur tidak boleh sering disiram?

Jawaban: Tanaman jenis sukulen jika sering disiram bisa membusuk dan mati.

5. Siapakah Molen?

Jawaban: Kucing milik keluarga Tigor.

6. Siapakah yang tidak membolehkan Tigor menyiram tanaman secara berlebihan?

Jawaban: Kak Tiur.

Baca Juga: Ini LINK Pengumuman Hasil Jalur Mandiri Universitas Negeri Makassar (UNM), Hari Ini 19 Juli 2022 Sudah Dibuka

7. Apakah nama suku keluarga Tigor?

Jawaban: Suku Batak.

8. Apakah nama marga Tigor dan Kak Tiur?

Jawaban: Siregar.

9. Mengapa Tigor mengira Molen ada hubungannya dengan tanaman Kak Tiur?

Jawaban: Karena nama “Molen” ada kata Len seperti tanaman Kak Tiur yaitu sekulen.

10. Jabatan apa yang disebutkan Tigor untuk Molen?

Jawaban: Kepala Suku Len.

Demikian pembahasan kunci jawaban yang bisa dijadikan referensi orang tua dalam mendampingi anak belajar terutama untuk siswa kelas 4 SD MI yang kini menggunakan Kurikulum Merdeka Belajar.***

 

 

 

*) Disclaimer:

1. Pembahasan di atas hanya sebagai referensi belajar dan tidak untuk dikutip secara langsun.

3. Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban. Siswa dapat mengembangkan jawaban yang lebih baik.***

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah