Pemasangan Reklame yang Tepat Adalah di Tempat yang? Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 6 SD Google Form

- 22 November 2021, 06:04 WIB
Ilustrasi reklame.
Ilustrasi reklame. /Pixabay,com/Wallula

KABAR JOGLOSEMAR - Berikut kunci jawaban dari contoh soal Google Form kelas 6 SD yang salah satunya berisi pertanyaan 'Pemasangan Reklame yang Tepat Adalah di Tempat yang?'

Adapun pelajaran dari kunci jawaban tersebut adalah materi SBdP tema 4 kelas 6 SD tentang reklame.

Berikut ini adalah penjelasan serta kunci jawaban yang salah satunya berisi contoh soal mengenai pemasangan reklame yang tepat.

Baca Juga: Sikap Agar Terwujud Persatuan di Rumah, Kunci Jabawan Tema 4 Kelas 2 SD MI Halaman 15 dan 16 

Sebelum mengetahui kunci jawaban, peserta didik dianjurkan untuk menjawab pertanyaan tema 4 untuk kelas 6 SD dengan format Google Form ini secara mendiri. 

Apabila mengalami kesulitan, mereka dapat bertanya kepada orang tua untuk memandunya dengan kunci jawaban. 

Sebab, kunci jawaban hanya sebagai sarana panduan orang tua ketika membimbing anak didiknya belajar di rumah. 

Baca Juga: Pulau-pulau Besar di Wilayah Negara Indonesia pada Bacaan, Kunci Jawaban Tema 5 Kelas 5 SD MI Halaman 22

Berdasarkan hasil pembahasan dengan Yudhistira Adi, MPd (Alumnus UNY) diketahui kunci jawaban dan contoh soal mengenai materi SBdP tema 4 untuk kelas 6 SD tentang reklame. 

Contoh Soal 

Perhatikan materi berikut ini. 

Reklame adalah hal yang ditujukan agar menarik perhatian orang-orang kepada jenis barang ataupun jasa yang ditawarkan. 

Reklame memiliki kemampuan untuk berusaha membangkitkan minat atau ketertarikan seseorang supaya membeli atau menggunakan jasa yang ditawarkan pada reklame itu.

Baca Juga: Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 3 SD MI Halaman 166, Apa yang Harus Udin Lakukan Agar Selalu Hidup Rukun

Tak hanya menawarkan barang dan jasa, tak jarang reklame juga dimanfaatkan sebagai sarana komunikasi hingga himbauan kepada masyarakat.

Pada dasarnya, reklame dibentuk dengan wujud yang menarik sehingga dapat mencuri perhatian para pembacanya.

Adapun jenis-jenis reklame seperti contoh Poster, Iklan, Plakat, Spanduk, Baliho, Buklet.

Baca Juga: Jawaban Tema 5 Kelas 3 SD MI Tentang Makanan Khas Indonesia dan Daerah Asalnya

Seseorang perlu memperhatikan hal-hal berikut ini apabila hendak membuat reklame yang baik dan benar.

  • Menggunakan kata-kata yang baik dan mudah dimengerti masyarakat awam.
  • Menarik serta memiliki ukuran huruf yang sesuai
  • Menggunakan visual yang dapat menarik perhatian mata
  • Memakai kata-kata dengan Tagline yang mudah diingat
  • Letak visual atau gambar dibuat semenarik mungkin
  • Informasi yang tersaji tidak berlebihan

Contoh Soal Format Google Form

1. Suatu media atau alat untuk menyampaikan informasi, menawarkan, mempromosikan dan memperkenalkan produk dan jasa kepada khalayak dengan menggunakan gambar dan kata-kata yang menarik disebut....

A. Reklame
B. Iklan
C. Pengumuman
D. Perdagangan

Kunci Jawaban (A) 

2. Pemasangan reklame yang tepat adalah di tempat yang….

A. Terpencil
B. Ramai
C. Luas
D. Sepi

Kunci Jawaban (B)

3. Salah satu ciri reklame yang tepat adalah....

A. Warna gelap dan kecil
B. Jujur
C. Kalimat panjang dan lengkap
D. Dilakukan hanya sekali

Kunci Jawaban (B)

4. Bahasa yang digunakan pada iklan atau reklame harus mengandung unsur…

A. Perintah
B. Larangan
C. Ajakan
D. Berita

Kunci Jawaban (C)

5. Dalam menulis reklame, harus menggunakan kata-kata yang ... untuk memikat pembeli.

A. Panjang
B. Menarik
C. Pendek
D. Bertele-tele

Kunci Jawaban (B)

6. Jenis reklame singkat yang bertujuan mempromosikan barang atau jasa dalam bentuk visual (tulisan dan gambar) pada media cetak atau elektronik adalah....

A. Iklan
B. Baliho
C. Billboard
D. Leaflet

Kunci Jawaban (A)

7. Jenis reklame audio visual dapat ditemukan di….

A. Majalah
B. Televisi
C. Radio
D. Koran

Kunci Jawaban (B)

8. Jika kita mengunjungi tempat perbelanjaan maka kita akan menemukan jenis reklame ….

A. Komersial
B. Peringatan
C. Penerangan
D. Larangan

Kunci Jawaban (A)

9. Pak Ahmad akan menawarkan jasa laundry, ia akan menawarkan dengan berbagai cara, salah satu cara menawarkan iklan pak Ahmad agar bisa dicetak ulang dengan membuat reklame jenis….

A. Poster
B. Baliho
C. Brosur
D. Billboard

Kunci Jawaban (C)

10. Brosur memiliki ukuran lebih kecil dari pada poster. Ukuran brosur adalah ....

A. A5 (14,8 cm x 21,0 cm)
B. A4 (29,7 cm x 21,0 cm)
C. A3 (29,7 cm x 42 cm)
D. B5 (25,7 cm x 18,2 cm)

Kunci Jawaban (A)

11. Reklame yang memuat informasi reklame komersial atau non komersial yang dibuat secara ringkas, padat dan jelas menggunakan kain dan sejenisnya yang dibentangkan diantara dua tiang di tempat strategis dan ramai disebut....

A. Billboard
B. Spanduk
C. Poster
D. Leafleat

Kunci Jawaban (B)

12. Contoh reklame pada gambar adalah....

Contoh reklame pada gambar adalah
Contoh reklame pada gambar adalah

A. Billboard
B. Spanduk
C. Poster
D. Brosur

Kunci Jawaban (A)

13. Berikut yang termasuk kalimat poster yang baik adalah ....

A. Tirulah semua budaya asing
B. Lestarikan budaya daerah dan nasional kita
C. Pakailah produk-produk terbaru dari luar negeri
D. Cintailah budaya baru yang canggih dari luar negeri

Kunci Jawaban (B)

14. Contoh reklame pada gambar adalah....

Contoh reklame pada gambar adalah
Contoh reklame pada gambar adalah

A. Spanduk
B. Poster
C. Leaflet
D. Embalase

Kunci Jawaban (C)

15. Berdasarkan sifatnya, jenis reklame pada gambar adalah....

A. Komersial
B. Peringatan
C. Ajakan
D. Penerangan

Kunci Jawaban (C)

16. Contoh embalase pada gambar tepat adalah....

Contoh embalase pada gambar tepat adalah
Contoh embalase pada gambar tepat adalah

A. Opsi 1
B. Opsi 2
C. Opsi 3
D. Opsi 4

Kunci Jawaban (B)

17. Jenis reklame dengan bentuk kotak (potrait) biasanya dicetak dengan digital printing menggunakan MMT ditempatkan depan toko atau instansi menggunakan penyangga disebut...

A. Poster
B. Spanduk
C. Banner
D. Brosur

Kunci Jawaban (C)

18. Tujuan poster pada gambar adalah....

Tujuan poster pada gambar adalah
Tujuan poster pada gambar adalah

A. Mengajak masyarakat untuk menghemat energi
B. Mempromosikan kepada masyarakat tentang lampu hemat energi
C. Menginformasikan kepada masyarakat tenang baterai daur ulang
D. Mengimbau masyarakat untuk menggunakan energi alternatif

Kunci Jawaban (A)

19. Pemberian nama pada periode waktu dalam sebuah sistem yang divisualisasikan pada media cetak atau elektronik disebut....

A. Banner
B. Leaflet
C. Brosur
D. Kalender

Kunci Jawaban (D)

Baca Juga: Kunci Jawaban Latihan Soal Teks Eksplanasi Tema 4 Kelas 6 SD MI sebagai Persiapan PAS

20. Sebutan lain untuk brosur lipat adalah....

A. Spanduk
B. Poster
C. Leaflet
D. Baliho

Kunci Jawaban (C)

Itulah contoh soal format Google Form dan kunci jawaban tema 4 kelas 6 SD materi SBdP tentang reklame.*** 

Disclaimer: Konten ini merupakan panduan bagi orang tua untuk mendidik anaknya di rumah. 

Jawaban tidak bersifat mutlak sehingga kesalahan jawaban di luar tanggung jawab Kabar Joglosemar.

 

 

 

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x