Jelaskan Isi Lagu Rayuan Pulau Kelapa, Kunci Jawaban Kelas 5 SD MI Tema 7

16 Januari 2022, 17:14 WIB
Ilustrasi kunci jawaban kelas 5 SD MI, Isi lagu Rayuan Pulau Kelapa /Pixabay/blende12

KABAR JOGLOSEMAR - Siswa kelas 5 SD MI diminta untuk jelaskan isi lagu Rayuan Pulau Kelapa dengan menggunakan kalimat dan kata-kata masing-masing.

Materi ini ada pada buku Tematik Tema 7 Peristiwa dalam Kehidupan yang diterbitkan oleh Kemendikbud Edisi Revisi 2017.

Apakah siswa tahu siapa penulis lagu Rayuan Pulau Kelapa? Ya, jawabannya adalah Ismail Marzuki.

Baca Juga: Sumber Kalor Apa Saja yang Ada di Rumah? Ini Pembahasan Kunci Jawaban Kelas 5 SD Tema 6

Tentu, beberapa dari kalian sudah tahu lirik lagu Rayuan Pulau Kelapa yang sering diputar pada acara-acara sekolah atau hari besar nasional.

Pada artikel ini pembahasan isi lagu Rayuan Pulau Kelapa akan dibahas bersama Sri Budiarti, S.Pd., alumnus Universitas Negeri Yogyakarta (UNY).

Inilah lirik lagu Rayuan Pulau Kelapa karya Ismail Marzuki

 

Tanah Airku Indonesia
Negeri Elok Amat Ku Cinta
Tanah Tumpah Darahku Yang Mulia
Yang Ku Puja Sepanjang Masa
Tanah Airku Aman dan Makmur
Pulau Kelapa Yang Amat Subur
Pulau Melati Pujaan Bangsa
Sejak Dulu Kala
Melambai Lambai
Nyiur Di Pantai
Berbisik Bisik
Raja Kelana
Memuja Pulau
Nan Indah Permai
Tanah Airku
Indonesia

Baca Juga: Jelaskan yang Dimaksud dengan Pola Lantai Lengkung Tari Daerah Disertai Contoh, Kunci Jawaban Kelas 5 SD MI

Pembelajaran 2

Ayo Berlatih

Jelaskan isi lagu Rayuan Pulau Kelapa dengan kata-katamu sendiri. Tuliskan dalam bahas Indonesia yang baik dan benar. Perhatikan penggunaan kata-kata baku. Perhatikan pula penggunaan tanda baca yang benar.

Jawaban:

Isi lagu Rayuan Pulau Kelapa adalah tentang keindahan alam Indonesia yang sangat elok sehingga begitu dipuja dan cintai oleh seluruh rakyat Indonesia.

Baca Juga: 2 Contoh Pantun Tentang Suhu dan Panas Serta Penjelasan Isi dan Amanat, Kunci Jawaban Kelas 5 SD MI

Selain itu, Indonesia digambarkan sebagai negara yang aman dan makmur yang mampu menjadi tempat bernaung seluruh rakyatnya.

Kekayaan alam Indonesia yang dicontohkan adalah kelapa adalah lambang kemakmuran dan bunga melati sebagai lambang pujaan bangsa.

Selain itu, keindahan Indonesia sudah terdengar ke seluruh penjuru dunia sehingga ada kalimat 'raja kelana' yang juga kagum akan keindahan negeri Indonesia.

Baca Juga: Hitunglah Luas Permukaan Kubus yang Panjang Rusuknya sebagai Berikut, Kunci Jawaban Kelas 5 SD MI

Demikian uraian dan pembahasan untuk kunci jawaban jelaskan isi lagu Rayuan Pulau Kelapa untuk siswa kelas 5 SD MI.***

 

 

Disclaimer:
1. Konten ini dibuat untuk referensi orang tua dalam mendampingi anak belajar di rumah

2. Jawaban bersifat terbuka dan orang tua bisa mendorong anak mengeksplorasi jawaban lebih baik.

3. Artikel ini tidak mutlak menjamin kebenaran jawaban.

Editor: Sunti Melati

Tags

Terkini

Terpopuler