Cerita Pengalaman Liburan Pada Masa Pandemi Covid-19, Kunci Jawaban Kelas 2 SD MI

3 Januari 2022, 07:17 WIB
Ilustrasi Kunci Jawaban cerita pengalaman liburan, kelas 2 SD MI /Pixabay/lourdesnique

 

KABAR JOGLOSEMAR - Siswa kelas 2 SD MI diminta untuk menuliskan Cerita Pengalaman Liburan Pada Masa Pandemi Covid 19.

Hal ini dilakukan saat hari pertama masuk sekolah. Siswa diminta untuk berbagai cerita setelah kemarin libur semester terima rapot dan tahun baru.

Sebelumnya, siswa sudah menuliskan tuliskan harapan kalian di tahun ini yaitu tahun baru giliran siswa diminta untuk menceritakan pengalaman saat liburan selama pandemi.

Baca Juga: Update Link Download GTA Vice City APK Full Game Bisa Main di HP

Situasi pandemi kemarin pemerintah tetap mengizinkan masyarakat liburan dan beberapa zona sudah membuka tempat wisata dengan protokol kesehatan yang ketat.

Dengan bercerita tentang liburan di masa pandemi juga bisa sebagai edukasi bahwa harus taat protokol kesehatan.

Berikut ini adalah contoh Cerita Pengalaman Liburan Pada Masa Pandemi Covid 19.

Berlibur ke Pantai Parangtritis

Saat liburan sekolah, aku diajak oleh Mama dan Papa berlibur ke Pantai Parangtritis. Aku merasa sangat senang sekali karena akhirnya bisa liburan ke pantai lagi.

Kami berangkat ke pantai pukul 09.00 WIB. Papa dan mama selalu mengingatkan kami untuk menjaga protokol kesehatan (prokes). Aku dan kakak diminta untuk selalu menggunakan masker. Mama pun berpesan kepada kami untuk selalu menjaga jarak dengan pengunjung lain.

Di pantai Parangtritis, aku dan adik bermain pasir. Aku sebenarnya ingin berenang ke pantai, namun tidak diperbolehkan oleh Mama.

Kata mama, masih belum boleh berenang di pantai karena rentan bersentuhan dengan orang lain. Hal itu bisa memicu penularan virus Covid-19.

Aku juga melihat beberapa petugas memberikan peringatan kepada anak-anak yang ingin berenang di pantai. Selama pandemi ini, di Pantai Parangtritis belum memperbolehkan pengunjungnya untuk berenang.

Meskipun hanya bermain pasir, tapi aku merasa sangat senang dapat berlibur melepas penat setelah ujian sekolah.

Aku selalu berdoa semoga pandemi ini bisa cepat berlalu sehingga bisa berenang lagi di pantai dengan bebas.

Baca Juga: Ciri-ciri Pasar yang Tidak Bersih Kunci Jawaban Tema 4 Kelas 2 SD

Demikianlah contoh Cerita Pengalaman Liburan Pada Masa Pandemi Covid 19 yang bisa menjadi inspirasi untuk siswa kelas 2 SD MI di hari pertama masuk sekolah. ***

 

Disclaimer: Jawaban pada artikel ini hanya contoh kunci jawaban yang bisa dikembangkan sesuai pemikiran siswa sendiri.

 

Editor: Sunti Melati

Tags

Terkini

Terpopuler