MotoGP Musim Depan Akan Adakan Sprint Race: Simak Informasi Sprint Race Berikut

- 18 September 2022, 14:56 WIB
MotoGP Aragon 2022: Marc Marquez Akan Start Balapan di Posisi ke 13
MotoGP Aragon 2022: Marc Marquez Akan Start Balapan di Posisi ke 13 /Instagram.com/@ducaticorse

– Posisi ke-9: 1.

Sprint race utamanya hanya untuk pertunjukan dan penambahan poin. Akan ada podium untuk perayaan sprint race, tetapi tidak akan ditambahkan pada jumlah perolehan podium setiap pembalap.

Baca Juga: TERUPDATE Kode Redeem ML 19 September 2022 Server Asia, Segera Klaim Sebelum Kadaluwarsa!

Untuk data historis, hanya hasil balapan hari Minggu yang akan digunakan sebagai penghitungan angka statistik.

Sprint race ini hanya berlaku untuk kelas MotoGP saja, dan akan digelar pada hari Sabtu. Namun, hasil dari sprint race bukan untuk menentukan urutan grid balapan pada hari Minggu.

Untuk menentukan urutan grid race MotoGP ditentukan melalui sesi kualifikasi Q1 dan Q2.

Baca Juga: Download Minecraft Java Edition 1.19.22 Terupdate untuk PC, Cek Tautan Resmi Berikut Ini

Sedangkan untuk sesi latihan bebas, pada Sabtu pagi, kelas MotoGP akan memiliki satu sesi latihan bebas (FP3) selama 30 menit.

Sesi ini mirip dengan sesi FP4 yang berlaku saat ini. Dengan kata lain, sesi FP4 yang kini berlaku akan dihilangkan. 

Dengan adanya sprint race, pihak penyelenggara MotoGP berharap bisa menarik pengunjung dan embuat balapan hari Minggu lebih menarik. ***

Halaman:

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x