Heboh Tisu Bekas Messi Dijual, Tembus Harga 14,3 Miliar Rupiah

- 16 Agustus 2021, 18:57 WIB
 Tisu Bekas Mengusap Air Mata Lionel Messi Saat Berpisah dengan Barcelona Dijual Rp14 Miliar, Ada yang Minat?
Tisu Bekas Mengusap Air Mata Lionel Messi Saat Berpisah dengan Barcelona Dijual Rp14 Miliar, Ada yang Minat? /tangkapan layar gulftoday

KABAR JOGLOSEMAR - Pemain sepak bola asal Argentina, Lionel Messi didapati menangis dan mengenakan tisu saat acara perpisahan dengan klub Barcelona pada tanggal 8 Agustus 2021 yang lalu.

Sebagaimana diketahui, Messi akan bergabung dengan PSG (Paris Saint Germain) dan meninggalkan Barcelona.

Tak hanya mengenai pindahnya Messi ke PSG, rupanya tisu yang digunakan Messi tersebut belakangan ini bikin heboh publik.

Baca Juga: Cocok Dilakukan Saat Pandemi, Ini 7 Manfaat Yoga di Pagi Hari

Dilansir dari Gulf Today, Senin 16 Agustus 2021, tisu bekas Messi itu dipungut oleh seseorang dan rencananya akan dijual dengan harga USD1 juta atau Rp14,3 miliar.

Salah seorang yang mengambilnya bakal menjual tisu bekas Messi itu secara online.

Orang tersebut kemudian mengklaim bahwa tisu bekas Messi memiliki genetik dari pesepakbola asal Argentina tersebut.

Baca Juga: Valentino Rossi Umumkan Pensiun, Komeng: Sedih Saya

Selain itu, orang tersebut juga mengklaim genetik dari tisu bekas Messi memungkinkan untuk melakukan kloning pemain.

Halaman:

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x