Didakwa Atas Kekerasan Pada Perempuan, Ryan Giggs Absen Dampingi Wales di Piala Eropa

- 24 April 2021, 07:37 WIB
Ryan Giggs, pelatih Timnas Wales tidak akan mendampingi tim di Piala Eropa
Ryan Giggs, pelatih Timnas Wales tidak akan mendampingi tim di Piala Eropa /Instagram/ryangiggs.cc

KABAR JOGLOSEMAR - Ryan Giggs, pelatih Timnas Wales dioastikan tak akan mendampingi tim itu di Piala Eropa mendatang.

Pasalnya mantan bintang Manchester United itu didakwa atas kasus penyerangan terhadap seorang wanita.

Wales telah mengonfirmasi bahwa manajer mereka Ryan Giggs, tidak akan mendampingi di Piala Eropa setelah adanya dakwaan.

Baca Juga: Alex Rins Merasa Diremehkan Para Rivalnya di MotoGP

"Asosiasi Sepak Bola Wales telah mencatat keputusan Layanan Penuntutan Mahkota untuk melanjutkan tuntutan kepada Ryan Giggs, manajer tim nasional pria," FAW menegaskan dalam sebuah pernyataan yang dirilis dikutip dari Goal.

Ryan Giggs diduga melukai tubuh seorang perempuan berusia 30 tahunan, lalu melakukan penyerangan kategori umum kepada perempuan 20 tahunan.

Dirinya juga melakukan satu tindakan pemaksaan dan mengontrol antara Desember 2017 hingga November 2020.

Sementara itu, Ryan Giggs mengatakan dirinya akan menjalani seluruh proses hukum yang berlaku.

Baca Juga: Manchester City Datangkan Pemain Belia Berusia 17 Tahun asal Brasil

"Saya sangat menghormati proses hukum dan memahami keseriusan tuduhan itu," kata Giggs dalam sebuah pernyataan dikutip dari Reuters.

Halaman:

Editor: Galih Wijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x