Temui Anindya Bakrie di Stadion UNS, Kaesang Pangarep Bahas Kerjasama Persis Solo dan Oxford United

- 10 April 2021, 07:14 WIB
Kaesang Pangarep, CEO Persis Solo saat konferensi pers dalam kunjungannya di Kantor PSSI
Kaesang Pangarep, CEO Persis Solo saat konferensi pers dalam kunjungannya di Kantor PSSI /Instagram/ @pssi
 


KABAR JOGLOSEMAR - Sosok putra bungsu Presiden Jokowi yang kini telah menjadi Direktur Utama klub sepakbola Persis Solo menemui salah satu pemilik Oxford United, Anindya Bakrie di Stadion UNS pada Jumat (9/4/2021) sore.

Dalam pertemuan tersebut, Kaesang Pangarep bahas kerjasama yang kemungkinan terjalin antara Persis Solo dan Oxford United.

Menurut Kaesang Pangarep, kerjasama antara Persis Solo dengan Oxford United  tersebut diharapkan sebagai salah satu upaya mengembangkan potensi para talenta muda Solo Raya.
 
 

"Pak Anin kan punya Oxford United, mungkin nanti bisa kirim pemain-pemain dari Solo ke sana," tutur Kaesang Pangarep di depan stadion UNS, Jumat 9 April 2021.

Lebih lanjut, putra bungsu Presiden Jokowi ini mengatakan bahwa para pemain muda sepak bola Solo merupakan prioritasnya sebagai Dirut klub Persis Solo.

"Kami prioritaskan untuk talenta-talenta di Solo Raya supaya bisa mengorbit ke Persis Solo maupun sampai timnas nanti," tutur Kaesang Pangarep.
 
 

Kaesang juga berharap bahwa wacana kerjasama Persis Solo dengan Oxford United dapat segera terwujud. Menurut dia, hal tersebut penting untuk mengembangkan potensi besar dari para talenta muda Solo Raya.

"Kita pengen pemain Solo Raya bisa mengorbit ke Oxford United, mungkin nanti akan ada kerjasama antara Persis Solo dengan Oxford United, nanti kita lihat kedepannya," tutur Kaesang Pangarep.

"Tapi sudah saya pastikan orang asli Solo Raya itu punya potensi yang sangat besar, apalagi dengan fasilitas-fasilitas yang sudah disiapkan oleh pemerintah sekarang," lanjutnya.
 
Baca Juga: Foto Bareng Pemeran Utama Ikatan Cinta, Amanda Manopo Tuliskan Kata-kata Tentang Kerinduan

Adik kandung Gibran Rakabuming Raka ini juga mengungkap mengenai hal yang telah ia lakukan sebagai Dirut Persis Solo.

Ia mengatakan bahwa kini Persis Solo tengah melakukan seleksi pemain-pemain bertalenta supaya masuk dalam skuad utama tim Persis Solo.

"Cari-cari pemain, sudah menjalankan liga internal, karena di Persis Solo sendiri sebenarnya ada dua puluh enam tim pemilik Persis Solo," tutur Kaesang.
 
Baca Juga: Buka Kado dari Iriana Joko Widodo, Aurel Hermansyah dan Atta Halilintar Takjub Melihat Isinya

Dari 26 tim tersebut, Kaesang mendapati banyak talenta muda berbakat yang berpotensi untuk masuk dalam tim utama Persis Solo.

Bahkan, ada salah satu pemain yang langsung mendapatkan kontrak di Persis Solo karena skillnya dinilai mumpuni untuk bermain di tim utama.

Lebih lanjut, Kaesang Pangarep menyebutkan harapannya dari seleksi tersebut.

"Kita lihat nanti, tim-tim internal ini bisa menyumbang pemain buat Persis Solo, karena salah satu impian dari para suporter yaitu tim-tim internal dari Solo bisa mengorbit ke Persis Solo," pungkasnya. ***


Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x