SAR Ingatkan Bahaya di Pantai Goa Cemara usai 7 Wisatawan Tenggelam

- 7 Agustus 2020, 18:03 WIB
Petugas gabungan tengah menyisir Pantai Goa Cemara, Jumat, 7 Agustus 2020 siang
Petugas gabungan tengah menyisir Pantai Goa Cemara, Jumat, 7 Agustus 2020 siang /BASARNAS

KABAR JOGLOSEMAR - Sebanyak tujuh orang menjadi korban tenggelam di Pantai Goa Cemara pada Kamis, 6 Agustus 2020 kemarin. Lokasi tempat ketuju korban tenggelam tersebut merupakan salah satu lokasi pantai yang berbahaya.

Komandan SAR Pantai Parangtritis, Ali Sutanto menyatakan kondisi pantai di sisi barat Kabupaten Bantul tersebut didominasi dengan bibir pantai yang curam. Yang membuatnya berbahaya adalah terdapat puluhan palung.

"Kalau di sini (Pantai Goa Cemara) sangat curam. Sehingga berbahaya ketika digunakan untuk mandi," ujar Ali.

Baca Juga: Pencarian 5 Korban Tenggelam di Pantai Goa Cemara Terkendala Gelombang Tinggi

Karena itulah, baik di Pantai Goa Cemara maupun pantai di sisi barat Bantul tidak direkomendasikan baginwisatawan untuk bermain air bahkan mandi di laut. Sebab celakanya jika ada ombak, maka kemungkinan seseorang untuk tergulung dan langsung hilang sangat besar.

Ali mengatakan kemungkinan ketika orang terseret masuk ke laut maka tak hanya tergulung air saja naumn juga pasir. Hal itulah yang membuat tubuh seseorang yang tertimbun pasir di dalam laut sulit untuk bisa naik ke permukaan.

Petugas mencari korban yang tenggelam di Pantai Goa Cemara.
Petugas mencari korban yang tenggelam di Pantai Goa Cemara. Erfanto

"Kalau pantai curam itu mulai dari (pantai) Parangkusumo sampai ke Muara Progo," ungkapnya.

Tak hanya itu, tempat korban tenggelam di Pantai Goa Cemara tersebut juga berbahaya karena arus airnya. Pantai Goa Cemara memiliki arus air yang cukup kencang.

Baca Juga: Satu Keluarga Jadi Korban Tenggelam di Pantai Goa Cemara

Halaman:

Editor: Galih Wijaya


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x