Presiden Jokowi Sampaikan 2 Poin Prioritas untuk Tangani Gempa di Cianjur

- 24 November 2022, 21:12 WIB
Presiden Jokowi Sampaikan 2 Poin Prioritas untuk Tangani Gempa di Cianjur
Presiden Jokowi Sampaikan 2 Poin Prioritas untuk Tangani Gempa di Cianjur /Instagram @jokowi

KABAR JOGLOSEMAR - Presiden Joko Widodo (Jokowi) kembali mendatangi salah satu titik yang menjadi lokasi gempa bumi Cianjur.

Dalam kunjungan kali ini, Jokowi didampingi oleh Menko PMK Muhadjir Effendy, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono dan Kepala BNPB Suharyanto.

Dalam keterangannya, Jokowi mengaku ingin memastikan proses evakuasi para korban bisa berjalan dengan baik.

Baca Juga: Download Minecraft Java Edition di PC Gratis? Pakai Link yang Aman Berikut Ini

Ada dua hal prioritas yang ia sampaikan dalam kunjungan kali ini untuk menangani korban gempa Cianjur.

Sebagaimana diinformasikan, hingga saat ini, masih ada 39 korban gempa bumi yang belum ditemukan di lokasi yang ia kunjungi.

Sehingga, ia meminta agar proses evakuasi menjadi prioritas utama saat ini.

Baca Juga: Lagu Hymne Guru Ciptaan Sartono, Ini Lirik Lengkap Untuk Dinyanyikan Saat Hari Guru Besok 25 November 2022

“Kita tahu di sini masih ada 39 yang belum ditemukan, di satu titik saja. Sehingga proses evakuasi menjadi proritas saat ini. Kita konsentrasi dan siang ini kita akan konsentrasi di titik ini, untuk evakuasi,” ujar Jokowi dikutip KabarJoglosemar.com dari YouTube Kompas TV, Kamis (24/11/202).

Halaman:

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x