Simak Cara Daftar Subsidi Tepat MyPertamina, Beli BBM Subsidi Pakai Kode QR, Ini Link Resminya

- 26 September 2022, 07:42 WIB
Ilustrasi cara daftar Subsidi Tepat MyPertamina lewat link resmi
Ilustrasi cara daftar Subsidi Tepat MyPertamina lewat link resmi /Instagram @mypertamina

KABAR JOGLOSEMAR - Masih ada kesempatan daftar program Subsidi Tepat MyPertamina. Cek sekarang juga link resmi atau website subsiditepat.mypertamina.id. 

Pada artikel ini tersedia cara daftar Subsidi Tepat MyPertamina untuk mendapatkan kode QR. Jika sudah berhasil daftar dan diverifikasi maka akan mendapatkan kode QR.

Selanjutnya kode QR ditunjukkan saat transaksi membeli BBM subsidi. Adapun BBM subsidi atau BBM yang mendapatkan anggaran dari pemerintah adalah Pertalite dan Solar.

Baca Juga: Minecraft Bedrock Edition 1.19.30 Hanya untuk Android, Ini Link Download Trial Gratis dan Full Game

Bagi pengguna kendaraan roda 4 baik pribadi, angkutan umum, mobil dinas, ambulance hingga mobil perusahaan perlu daftar program tersebut.

Penerapan program tersebut sudah dilakukan secara bertahap. Bagi pembeli BBM subsidi bisa menunjukkan kode QR tersebut. 

Jangan lewatkan kesempatan pendaftaran program tersebut agar bisa membeli Pertalite dan Solar subsidi.

Diberlakukannya program Subsidi Tepat itu dimaksudkan agar penyaluran BBM subsidi bisa tepat sasaran. 

Baca Juga: LINK Asli Download GTA San Andreas APK 2.10 Bukan Mod Com APK, Mainkan di Android Pakai Cara Ini!

 

 

Pendaftaran bisa dilakukan secara online langsung dari HP Android, laptop maupun PC. Siapkan dulu foto KTP, STNK, foto kendaraan. 

Langsung saja ikuti cara daftar melalui website atau link resmi di bawah ini: 

- Buka website subsiditepat.mypertamina.id atau [klik di sini]

- Centang informasi memahami persyaratan

- Klik daftar sekarang

- Ikuti instruksi dalam website tersebut (isi formulir online dan mengunggah foto)

- Tunggu pencocokan data maksimal 14 hari kerja di alamat email yang telah didaftarkan. Pastikan cek status pendaftaran di website secara berkala.

Baca Juga: Streaming Mencuri Raden Saleh (2022) di LK21 dan Rebahin, Cek Link Resmi Berikut Dijamin Aman

Apabila sudah terverifikasi dan terdaftar, Anda akan mendapatkan kode QR yang dikirim ke email. 

Bagi Anda yang belum mendaftarkan kendaraan roda 4 pada program tersebut bisa segera daftar online.

Pendaftaran online dan offline sudah dibuka sejak 1 Juli 2022 dan akan berlaku secara bertahap. Segera daftar sebelum ditutup!

Demikian informasi pendafaran program Subsidi Tepat MyPertamina. ***

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x