9 Fakta Menarik Rasuna Said, Pahlawan Nasional Indonesia yang Gambarnya Menjadi Google Doodle Hari Ini

- 14 September 2022, 13:56 WIB
Rasuna Said, Pejuang Emansipasi Wanita Indonesia yang Jadi Google Doodle Hari Ini
Rasuna Said, Pejuang Emansipasi Wanita Indonesia yang Jadi Google Doodle Hari Ini /Dinas Kebudayaan DIY//budaya.jogjaprov.go.id

 

KABAR JOGLOSEMAR – Tepat pada tanggal 14 September, merupakan hari ulang tahun atau tanggal kelahiran dari Rasuna Said.

Rasuna Said merupakan salah satu pahlawan Indonesia yang memperjuangkan kemerdekaan dan juga keadilan bagi wanita Indonesia.

Sebagai apresiasi untuk memperingati hari kelahiran Rasuna Said, Google Doodley menampilkan gambar Rasuna Said dengan mengenakan kerudung di depan sebuah microphone.

Baca Juga: BSU 2022 Sudah Cair, Simak Cara Cek Penerima Secara Online

Untuk lebih mengenal sosok Rasuna Said, simak 9 fakta menarik tentang Rasuna Said yang dijadikan Google Doodle hari ini.

1. Kelahiran Rasuna Said

Wanita yang bernama lengkap Hajjah Rangkayo Rasuna Said ini merupakan putri dari seorang bangsawan bernama Muhammad Said yang merupakan saudagar Minangkabau.

Rasuna Said lahir pada 14 September 1910 di desa Panyinggahan, Maninjau, Sumatera Barat.

Baca Juga: Google Doodle Tampilkan Gambar Sosok Rasuna Said, Simak Profil Salah Satu Pahlawan Indonesia Tersebut

2. Menjadi asisten guru ketika masih sekolah

Kecerdasan dan kecintaannya kepada ilmu pengetahuan membuat Rasuna Said dipercaya mengajar kelas di bawahnya meskipun ia masih pelajar atau dikenal asisten guru.

3. Menjadi satu-satunya santri perempuan

Selain menempuh pendidikan umum, ia juga menimba ilmu agama di Pesantren Ar Rasyidiyah. Di pesantren tersebut Rasuna Said menjadi satu-satunya santri perempuan.

4. Menjadi seorang guru

Setelah menyelesaikan pendidikan di Diniyah School, Rasuna Said mengabdi untuk menjadi pengajar di almamaternya tersebut. Profesinya sebagai guru tersebut tidak pernah ditinggalkannya.

Baca Juga: DOWNLOAD CarX Street Mod Apk di HP Android Aman? Simak Link yang Legal untuk HP dan PC

Rasuna Said mengajar di puluhan sekolah yang didirikan PERMI hingga ia mendirikan sekolah Islam Nasionalis pertama yakni Sekolah Thawalib di Padang.

5. Dijuluki sebagai singa betina

Pada tahun 1935. Rasuna Said menjadi pemimpin redaksi sebuah majalah, Raya, yang menjadi acuan pergerakan kemerdekaan rakyat Sumatera Barat.

Saat itu tulisan-tulisan Rasuna Said yang berani, radikal, kritis dan tajam terhadap Pemerintah Hindia Belanda membuatnya dikenal sebagai Singa Betina.

Baca Juga: Link Download Minecraft Bedrock Edition 1.20 Gratis? Cek Tautan Ini

Selain membuat tulisan yang kritis dan tajam, Rasuna Said juga pintar dalam berorasi hingga terkena hukuman Speak Delict, yaitu hukum Pemerintah Hindia Belanda terhadap mereka yang dianggap menyampaikan hujatan terhadap penguasa.

6. Perjuangan politik

Pada tahun 1926, Rasuna Said mendapatkan undangan untuk bergabung dengan Serikat Rakyat atau Gerakan Rakyat sebagai Sekretaris Cabang. Setelah itu, Rasuna Said bergabung dengan Soematra Thawalib dan mendirikan Persatuan Muslimin Indonesia (PERMI).

7. Pernikahan Rasuna Said

Rasuna Said akhirnya memutuskan untuk menikah dengan seorang pemuda pilihannya yang bernama Duski Samad pada 1929 dan memiliki seorang putri bernama Auda Zashkya.

Baca Juga: Langsung Klik poki.co.id, Bebas Pilih Ribuan Game Populer Gratis Tanpa Download Aplikasi

Auda Zashkya tinggal di Jakarta dan saat ini memiliki banyak keturunan cucu dan cicit dari beberapa orang anak

8. Menderita sakit kanker darah

Ketika berusia 55 tahun, Rasuna Said baru diketahui telah mengidap penyakit kanker darah yang sudah parah.

9. Diangkat menjadi pahlawan dan nama jalan

Wanita yang bernama lengkap Hajjah Rangkayo Rasuna Said ini ditetapkan sebagai Pahlawan Nasional Indonesia pada 13 Desember 1974. Penetapan tersebut melalui Keputusan Presiden No 084/TK/Tahun 1974.

Selain ditetapkan menjadi Pahlawan Nasional, Namanya pun diabadikan sebagai sebuah nama Jalan Protokol di Kuningan, Jakarta Selatan dan di Padang, Sumatera Barat.

Itulah 9 fakta menarik Rasuna Said, Pahlawan Nasional yang dijuluki sebagai Singa Betina. ***

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah