Rayakan HUT ke 495 Kota Jakarta Naik Trans Jakarta, LRT, Hingga MRT Gratis! 

- 22 Juni 2022, 13:23 WIB
HUT ke-495 DKI Jakarta naik LRT, MRT Gratis
HUT ke-495 DKI Jakarta naik LRT, MRT Gratis / Instagram @pt_transjakarta, @lrtjkt @mrtjkt

 
KABAR JOGLOSEMAR - Hari ini, Provinsi DKI Jakarta memperingati hari ulang tahun ke 495 Tahun. HUT kali ini mengusung nama 'Jakarta Hajatan' atau 'Celebrate Jakarta'. 
 
Untuk menyemarakkan perayaan HUT DKI Jakarta, terdapat sejumlah tiket gratis bagi masyarakat, salah satunya transportasi umum. 
 
Pemprov DKI Jakarta menggratiskan tarif angkutan umum seperti TransJakarta, MRT, dan LRT Jakarta. 
 
 
Seluruh penumpang dapat menikmati layanan tarif gratis ini, namun hanya berlaku saat HUT ke-495 DKI Jakarta, hari ini 22 Juni 2022.
 
Layanan gratis bagi penumpang Transjakarta, MRT Jakarta, dan LRT Jakarta berlaku mulai pukul 00.00-23.59 WIB.
 
Lalu, apakah ada syarat khusus untuk naik TransJakarta, MRT dan LRT secara gratis pada hari ini, Rabu, 22 Juni 2022.
 
 
Melansir dari Instagram @pt_transjakarta @lrtjkt, tidak ada persyaratan khusus untuk mendapatkan layanan gratis, namun ada ketentuan yang harus dipahami. Simak di bawah ini:
 
1. Naik bus TransJakarta gratis hanya berlaku hari ini, Rabu, 22 Juni 2022, mulai pukul 05.00 WIB hingga 24.00 WIB.
 
2. Layanan naik LRT Jakarta gratis hanya berlaku di hari ulang tahun Jakarta hari ini, Rabu, 22 Juni 2022, mulai pukul 00.00 WIB hingga 23.59 WIB.
 
Meski gratis, penumpang harus tetap tap in dan tap out menggunakan kartu uang elektronik seperti Flazz, e-Money, Brizzi, atau juga bisa menggunakan aplikasi LinkAja.
 
 
3. Untuk MRT Jakarta, melansir dari laman Instagram @mrtjkt, penumpang MRT khusus HUT DKI Jakarta 2022 dikenakan tarif Rp1 per satu kali perjalanan. 
 
Adapun pembayaran MRT dapat menggunakan:
- Kartu Uang Elektronik Bank (Keluaran tahun 2019 ke atas)
- Kartu Jelajah Berganda/MTT (Dapat dibeli dan diisi saldo di Stasiun MRT terdekat)
- Kartu Multi Trip/KMT (Dapat dibeli dan diisi saldo di Stasiun Kereta Commuter Indonesia)
- Aplikasi MRT-J untuk tiket QR
- Aplikasi JakLingko
 
Demikian informasi terkait naik TransJakarta, MRT dan LRT gratis disertai penjelasan, syarat hingga ketentuannya. Yuk nikmati fasilitas gratis, hanya berlaku hari ini.***

 

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x