Kominfo Ingatkan Masyarakat Agar Waspada Situs Palsu PeduliLindungi, Cek Aslinya

- 10 September 2021, 08:37 WIB
aplikasi PeduliLindungi
aplikasi PeduliLindungi /Kabar Joglosemar / Galih WIjaya

KABAR JOGLOSEMAR - Masyarakat dapat melakukan berbagai aktivitas tetapi dengan syarat menggunakan aplikasi PeduliLindungi. Aplikasi tersebut digunakan untuk membantu skrining.

Kementerian Komunikasi dan Informatika meminta masyarakat agar waspada situs palsu pelacakan kontak Covid-19. Pasalnya beredar situs baru yang menggunakan nama PeduliLindungi.

“Kementerian Kominfo mengimbau masyarakat agar selalu waspada terhadap segala disinformasi terkait situs dan aplikasi palsu yang mengatasnamakan PeduliLindungi dalam bentuk apapun,” ungkap juru bicara Kominfo Dedy Permadi pada Kamis, 9 September 2021 seperti dikutip Kabar Joglosemar dari Antara.

Baca Juga: 7 Rambu Lalu Lintas dan Apa Arti dari Masing-masing Rambu Tersebut? Contoh Kunci Jawaban Kelas 6 Tema 3

Baca Juga: Gara-gara Mnet, Video M Countdown Dapat Banyak Dislike di YouTube, Ini Sebabnya

Ada situs bernama pedulilindungia.com yang memiliki tampilan mirip dengan situs resmi PeduliLindungi.

Bahkan, sangat disayangkan situs tersebut juga menggunakan gambar maupun logo PeduliLindungi.

Dedy menegaskan bahwa situs pedulindungia.com adalah palsu. Sedangkan situs resmi pemerintah adalah pedulilindungi.id. Kementerian Kominfo telah memutus akses terhadap situs pedulilindungia.com.

Pemerintah menggunakan sistem PeduliLindungi yang digunakan dalam program vaksinasi Covid-19. Masyarakat bisa mendaftar untuk ikut melalui aplikasi atau situs PeduliLindungi.

Halaman:

Editor: Sunti Melati

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x