4 Jenis Bansos Ini Disalurkan Sebelum Idul Fitri 1442 Hijriyah

- 13 Mei 2021, 20:58 WIB
Ilustrasi BLT dari Kemensos untuk masyarakat
Ilustrasi BLT dari Kemensos untuk masyarakat /KabarJoglosemar/Sandra

KABAR JOGLOSEMAR - Pemerintah mencairkan 4 jenis bansos (bantuan sosial) untuk msyarakat sebelum hari raya Idul Fitri 1442 Hijriyah atau 13 Mei 2021.

Hal ini dilakukan agar masyarakat dapat memenuhi kebutuhan saat merayakan Idul Fitri 2021.

Baca Juga: Persis Solo Resmi Hadirkan Mantan Pemain Timnas Wahyu Tri Nugroho, Netizen: Kado Lebaran

Ke-4 jenis bansos yang disalurkan menjelang hari raya Idul Fitri tersebut adalah BLT DD (Bantuan Langsung Tunai Dana Desa), BST (Bantuan Sosial Tunai), PKH (Program Keluarga Harapan) dan Program Sembako.

Khusus BLT DD pemerintah telah menyalurkan sebesar Rp 2,3 triliun kepada 3,6 juta KPM (Keluarga Penerima Manfaat) dari total target 8 juta KPM. 

Muhadjir Effendy selaku Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan (Menko PMK) mengungkapkan, untuk kabupaten yang belum mencairkan BLT DD, Kementerian Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal dan Transmigrasi (Kemendes PDTT) mendorong agar pencairan BLT DD segera direalisasikan.

Dikutip Kabar Joglosemar dari laman kominfo.go.id pada Kamis 13 Mei 2021, Muhadjir Effendi mengatakan bahwa Program Sembako alokasi bulan Mei-Juni menurut rencana disalurkan pada bulan Mei ini untuk 13 juta KPM.

Baca Juga: Dinilai Sebarkan Fitnah, Pria Ini Jadi Incaran Warganet, Dihargai hingga Jutaan Rupiah

Sosialisasi terkait penyaluran Program Sembako tersebut kepada para KPM dilakukan melalui berbagai media.

Halaman:

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x