Minggu 9 Mei: Pasien Sembuh Virus Corona di Indonesia Lebih dari 1,5 Juta Orang

- 10 Mei 2021, 05:06 WIB
Ilustrasi pasien sembuh covid-19
Ilustrasi pasien sembuh covid-19 /pixabay/coyot
 
 
KABAR JOGLOSEMAR - Kabar gembira, jumlah pasien sembuh dari virus corona di Indonesia hingga Minggu 9 Mei 2021 melampaui  angka 1,5 juta orang atau tepatnya mencapai 1.568.277 orang.
 
Jumlah orang yang sembuh ini mencapai 91,5 persen dari total pasien terkonfirmasi positif sebanyak 1,7 juta lebih. Sementara jumlah pasien meninggal dunia sebanyak 47 ribu lebih atau 2,7 persen dari jumlah pasien terkonfirmasi positif.
 
Yang lebih menggembirakan lagi, kasus sembuh harian virus corona di Indonesia lebih tinggi dibanding kasus positif. Pada hari Minggu 9 Mei 2021, tambahan kasus sembuh sebanyak 4.360 orang, sementara tambahan kasus terkonfirmasi positif sebanyak 3.922 orang. Sementara kasus meninggal dunia pada Minggu 9 Mei 2021 sebanyak 170 orang.
 
 
Dikutip Kabar Joglosemar dari laman covid19.go.id, sehari sebelumnya atau pada Sabtu 8 Mei 2021, jumlah pasien sembuh virus corona sebanyak 1.563.917 orang dengan penambahan pasien sembuh harian pada Sabtu 8 Mei 2021 sebanyak 5.494 orang.
 
Lima daerah yang mengalami tambahan pasien sembuh terbanyak adalah Jawa Barat 1.984 orang,  DKI Jakarta 584 orang, Jawa Tengah 404 orang, Sumatera Selatan 313 orang dan DIY bertambah 261 orang dpasien sembuh harian.
 
Sedangkan kasus aktif atau pasien yang masih membutuhkan perawatan medis per 8 Mei 2021 bertambah 457 kasus sehingga total 99.003 kasus atau sebesar 5,8 persen.
 
 
Untuk menekan kasus positif dan meningkatkan kasus sembuh, pemerintah bersama masyarakat terus melakukan berbagai upaya.
 
Selain meminta masyarakat unuk menjalankan protokol kesehatan secara ketat, pemerintah juga terus melakukan vaksinasi.
 
Sampai hari Minggu 9 Mei 2021, jumlah warga yang telah menerima vaksin tahap pertama sebanyak 13.340.950 orang, sementara jumlah penerima vaksin tahap kedua mencapai 8.634.546 orang.
 
 
Total warga Indonesia yang akan divaksin mencapai 181.554.465. Dari jumlah tersebut, sebanyak 40.349.049 merupakan tenaga kesehatan,petugas publik dan orang lanjut usia (lansia).***
 
 

 

 

Editor: Sunti Melati

Sumber: covid19. go id


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x