Google Down, 3 Layanan Google Tak Bisa Diakses Pengguna

- 8 April 2021, 15:15 WIB
 Ilustrasi Google/
Ilustrasi Google/ /Pixabay/PhotoMIX-Company /
 


KABAR JOGLOSEMAR- Para pengguna layanan Google dibuat pusing hari ini, pasalnya 3 layanan Google down secara bersamaan hari ini, Kamis 8 April 2021.

3 layanan yang mengalami down adalah google, gmail dan youtube yang tidak bisa diakses para pengguna. Dilansir dari situs web Down Detector, banyak pengguna yang mengeluhkan masalah ini.

65 persen pengguna Google melaporkan tak bisa log-in, sementara 34 persen lainnya tak bisa melakukan pencarian.

Baca Juga: Going Seventeen Tayang Minggu Depan, Ini Bocoran dari Para Member
 
Baca Juga: Selain Vincenzo, Ini Deretan Drama Korea yang Tidak Tayang Sementara

Sementara untuk pengguna Gmail, 54 persen tak bisa log-in, 27 persen mengalami masalah pada website, dan 17 persen tak bisa menerima pesan.

Sedangkan untuk pengguna YouTube, 63 persen mengalami masalah saat menonton video, 32 persen bermasalah pada website, dan 4 persen tak bisa log-in.

Dalam situs Down Detector  terdeksi bahwa pengguna dari Indonesia, Malaysia dan Singapura mengalami masalah serupa. Sejauh ini belum diketahui apa penyebab sejumlah layanan Google down kali ini.

Baca Juga: Amanda Manopo Tulis Caption Foto, ‘Kita akan Jadi Legenda’ Tanda bahwa Ikatan Cinta akan Tamat?
 

Beberapa pengguna bahkan sempat melaporkan masalah ini pada pihak penyedia internet Indihome. Para pengguna google mengira masalah ini terkait dengan koneksi internet yang lambat. 

Namun setelah dikonfirmasi dengan pihak Indihome, hal ini murni karena saat ini layanan Google memang sedang down jadi bukan karena pengaruh  koneksi internet. Sampai saat ini pihak Google belum memberikan penjelasan terkait tidak bisanya layanan Google diakses pengguna.***


 

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x