Mulai 1 April 2021 Bandara Internasional Yogya (YIA) Kulonprogo Layani Tes GeNose C-19

- 25 Februari 2021, 08:16 WIB
GeNose, alat pendeteksi covid-19 milik ugm/
GeNose, alat pendeteksi covid-19 milik ugm/ /ugm.ac.id

 


KABAR JOGLOSEMAR
-
Bagi masyarakat yang selama ini kerap menggunakan alat transportasi pesawat terbang dan merasa kurang nyaman ketika harus melakukan SWAB tes dengan harga yang tidak murah, hal ini tidak perlu lagi dirisaukan.

Pasalnya mulai tanggal 1 April 2021 penggunaan GeNose C-19 akan mulai diberlakukan di bandara internasional Yogyakarta Kulonprogo. PT Angkasa Pura I (Persero) mengaku senang dengan adanya keputusan ini. 

Bukan tanpa alasan PT Angkasa Pura I begitu antusias dengan aturan baru ini. Dengan adanya GeNose C-19 diyakini akan kembali menggairahkan sektor industri aviasi yang sempat lesu sejak terjadinya Covid-19.

Baca Juga: Hebohkan Penggemar, Chanyeol EXO Tulis Pesan Khusus untuk EXO-L

Dengan adanya tes dengan harga terjangkau akan kembali meningkatkan trafik masyarakat untuk kembali memilih akomodasi pesawat terbang.

Angkasa Pura I saat ini sedang melakukan persiapan uji coba penggunaan GeNose C-19 sesuai Surat Direktur Keamanan Penerbangan Direktorat Jenderal Perhubungan Udara nomor AU.201/4/12/DJPU.DKP-2021 perihal persiapan dan percobaan penggunaan peralatan GeNose C-19.

" Angkasa Pura sangat menyambut baik kabar penggunaan Ge-Nose C-19 bandara internasional Yogyakarta. Hal ini merupakan sentimen positif bagi sektor aviasi dimana layanan tes Covid-19 dengan harga terjangkau berpotensi meningkatkan trafik penumpang pesawat udara," ujar Direktur Utama AP I, Faik Fahmi.

Baca Juga: Setelah Kontroversi Yahya Waloni Tabrak Anjing, Hukum Memelihara Anjing Dalam Islam

Baca Juga: Demi Cari Tahu Ayah Kandung Reyna, Aldebaran Bikin Dosa Lagi

Halaman:

Editor: Sunti Melati

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x