Hujan di Puncak Merapi, BPPTKG Minta Masyarakat Waspada Adanya Lahar

- 27 Januari 2021, 21:05 WIB
 Ilustrasi banjir lahar dingin Gunung Merapi
Ilustrasi banjir lahar dingin Gunung Merapi / // tangkapan layar youtube.com / Ridwan Satria Channel

KABAR JOGLOSEMAR - Pasca peningkatan aktivitas Merapi pada Rabu, 27 Januari 2021 pukul 13.39 WIB yang terjadi luncuran awan panas cukup besar, BPPTKG terus melakukan pemantauan.

Dilaporkan, terjadi hujan di puncak Gunung Merapi mulai pukul 16.36 WIB dengan intensitas curah hujan sebesar 26 mm/jam, dikutip oleh Kabar Joglosemar dari akun twitter resmi @BPPTKG.

Masyarakat pun diimbau untuk berhati-hati dalam beraktivitas terutama yang berada di sekitar sungai yang berhulu di Merapi agar meningkatkan kewaspadaan akan bahaya lahar.

Baca Juga: Merapi Luncurkan Awan Panas, 150 Warga Turgo di Sekitar Kali Boyong Mengungsi

Baca Juga: Sinopsis Drama True Beauty Eps 13: Han Seojun ‘Serang’ Kang Sujin Gara-gara Ini

Saat ini, level Merapi masih pada status Siaga atau pada Level III dengan potensi bahaya berupa guguran lava dan awan panas guguran.

Pada 27 Januari 2021 antara pukul 00.00-14.00 WIB telah terjadi 36 kali awan panas guguran dengan jarak luncur antara 500-3000 m ke arah barat daya yaitu hulu Kali Krasak dan Kali Boyong.

Kepala Balai Penyelidikan dan Pengembangan Teknologi Kebencanaan Geologi (BPPTKG) Yogyakarta, Hanik Humaida juga menyampaikan tentang potensi bahaya yang mungkin terjadi pada aktivitas Merapi saat ini.

Baca Juga: Waduh, Youtube Kembali Perpanjang Masa Blokir Akun Donald Trump

Baca Juga: Mengapa Suntikan Vaksin Corona Harus Dilakukan 2 Kali, Ini Penjelasannya

Halaman:

Editor: Sunti Melati

Sumber: Twitter


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x