Tak Kuat Nanjak, Truk Bermuatan Batu Terguling di Kokap Kulon Progo

7 September 2023, 14:44 WIB
Truk bermuatan batu terguling di Kokap Kulon Progo /Polres Kulon Progo

KABAR JOGLOSEMAR - Kecelakaan kembali terjadi di tanjakan, kali ini truk bermuatan batu.

Truk bermuatan batu tersebut terguling karena tidak kuat menanjak di Tanjakan Selo, Kokap, Kulon Progo.

Truk tersebut adalah truk yang biasa mencari bahan tambang berupa batu dari perusahaan yang ada di Gunung Rego, Hargorejo, Kokap.

Baca Juga: Toko Laptop di Jogja Tawarkan Pameran Elektronik dengan Konsep Tebus Murah

Adapun lokasi tanjakan tersebut berada di ruas jalan Klepu-Siluwok yang berada di Dusun Selo Timur, Kalurahan Hargorejo, Kokap.

Truk tersebut dilaporkan terguling sekitar pukul 12.00 WIB pada Rabu (6/9) kemarin.

Karena tidak kuat melewati tanjakan, tiba-tiba mesin truk mati sehingga terguling ke belakang.

Baca Juga: Unggahan Lesti Kejora Bikin Heboh Netizen, Ternyata karena Tak Sabar Sambut Sesi Perdana Shopee Live

Sopir sudah berusaha untuk mengerem namun laju truk tetap tidak bisa dikendalikan sehinnga terguling melintang di tengah jalan.

Beruntungnya tidak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. Baik sopir maupun penumpang dalam kondisi selamat.

Kasus kecelakaan kendaraan roda empat yang terguling di kawasan Perbukitan Menoreh ini bukanlah yang pertama.

Baca Juga: Nonton Film The Nun 2 Terbaru Lengkap Subtitle Indo FULL HD Gratis? Cek Link Berikut Ini!

Beberapa saat lalu bahkan juga sempat ada truk bermuatan jeruk yang juga terguling dan jatuh ke jurang di Kalibawang.***

 

 

 

Editor: Sunti Melati

Tags

Terkini

Terpopuler