Lokasi Gerbang Tol Jogja Solo yang Akan Dibuka pada Lebaran 2023 Mendatang, Ini Peta Tol Jogja Solo Terbaru

22 Februari 2023, 08:10 WIB
Ilustrasi, gerbang tol Jogja-Solo yang akan dibuka pada Lebaran 2023 /Freepik/Isnantilli

 

 

KABAR JOGLOSEMAR - Pada Lebaran 2023 jalan Tol Jogja Solo akan dibuka sehingga dapat dilalui oleh pemudik.

Oleh karena itu, ketahui lokasi gerbang jalan Tol Jogja Solo yang pembangunanya pada seksi 1 mulai dari Solo hingga Purwomartani Sleman terus dikebut.

 

Hal ini karena diharapkan jalan Tol Jogja Solo sudah siap dipakai saat masa mudik Lebaran 2023.

Baca Juga: Minecraft Bedrock Edition 1.20 Rilis Februari 2023? Simak Penjelasan Link Download yang Legal di Sini!

Sebelumnya, General Manager Lahan dan Utilitas PT. Jogjasolo Marga Makmur (JMM), Muhammad Amin menyampaikan wacana tentang dibukanya jalan Tol Jogja Solo.

Meskipun PUPR sendiri belum menyebutkan tentang operasi jalan Tol Jogja Solo tersebut sehingga masyarakat perlu menunggu informasi lebih lanjut.

Berikut ini adalah lokasi gerbang Tol Jogja Solo yang memiliki 4 gerbang exit tol yang ada di Kabupaten Klaten untuk seksi 1.

Baca Juga: Apa Itu Rabu Abu atau Ash Wednesday, Ini Kumpulan Ucapan Selamat Rabu Abu 2023

Inilah lokasi gerbang exit Tol Jogja Solo di Klaten:

- Kelurahan Kuncen, Kecamatan Ceper, Kabupaten Klaten

- Kecamatan Ngawen, Kabupaten Klaten

- Kelurahan Wonoboyo, Kecamatan Jogonalan, Kabupaten Klaten

- Murangan, Triharjo, Sleman, Kabupaten Sleman

Exit tol yang berada Ngawen merupakan akses menuju kota Klaten sedangkan gerbang exit tol di Wonoboyo merupakan akses ke kawasan Candi Prambanan.

Baca Juga: Rabu Abu 2023 Dimulai Februari 2023, Ini Aturan Pantang dan Puasa Katolik

Terakhir untuk exit tol di Murangan, Sleman menjadi akses ke kawasan Merapi.

Dilihat dari rutenya lokasi gerbang tol di berbagai lokasi di Klaten hingga Sleman ini diharapkan mampu meningkatkan ekonomi dan pariwisata daerah di sekitarnya.

Hal itu karena adanya konektivitas dari satu daerah lain dan menuju ke berbagai tujuan wisata dengan lebih mudah.

Baca Juga: 100 Universitas Terbaik untuk Referensi SNPMB 2023, Pemeringkatan Valid Versi Webometrics

Sebagai informasi, jalan Tol Jogja Solo sedang dibangun sepanjang 91,93 kilometer dari Solo menuju bandara YIA Kulonprogo sehingga akses ke bandara pun lebih cepat.

Pembangunan jalan tol ini melewati Solo, Klaten, Purwomartani, Monjali, Gamping, Wates, dan berakhir di Purworejo.***

 

Editor: Sunti Melati

Tags

Terkini

Terpopuler