Iko Uwais Kembali Dipanggil Polisi Terkait Dugaan Kasus Pengeroyokan

24 Juni 2022, 21:56 WIB
Iko Uwais kembali dipanggil polisi terkait kasus dugaan pengeroyokan /Instagram/@iko.uwais


 

KABAR JOGLOSEMAR – Aktor laga Iko Uwais, kembali diperiksa oleh Polisi. Pemanggilan Iko Uwais oleh Polisi tersebut terkait kasus dugaan pengeroyokan yang dilakukan Iko Uwais terhadap pria yang bernama Rudi.

Saat ini, penyidik sedang mengumpulkan alat bukti yang berkaitan dengan dugaan pengeroyokan tersebut. Apabila alat bukti telah didapatkan, maka akan dilakukan gelar perkara untuk menetapkan tersangka.

Baca Juga: Tak Lolos SBMPTN? Ini Daftar PTN dengan Kuota Jalur Mandiri Terbanyak 2022, Ada UGM dan Unair

Pihak Polisi telah mengantongi beberapa barang bukti seperti hasil visum, dan HP dari istri korban yang kondisinya sudah hancur.

Selain mengamankan bukti yang sudah didapatkan, pihak Polisi juga memeriksa saksi. Para saksi tersebut akan dimintai keterangan terkait kasus pengeroyokan yang menyeret nama Iko Uwais.

Saat ini penyidik telah memeriksa 6 orang saksi untuk dimintai keterangan. Nantinya jumlah saksi tersebut akan bertambah beberapa orang lagi, termasuk dokter.

Pemanggilan terhadap Iko Uwais dilakukan setelah status perkara kasus naik ke tahap penyidikan. Iko uwais akan dipanggil sebagai saksi untuk menghubungkan dalam acara pemeriksaan.

Pihak Polisi akan memanggil Iko Uwais dan Firmansyah yang dijadwalkan pada hari Sabtu, 25 Juni 2022. Saat ini keduanya masih berstatus sebagai terlapor.

Baca Juga: Cara Main GTA 5 di HP Android, 100% Tanpa Download Aplikasi Mod Lite APK

Namun nantinya akan ada yang berstatus tersangka berdasarkan alat bukti yang dikumpulkan oleh penyidik.

Peningkatan status perkara dilakukan setelah polisi menemukan unsur-unsur pidana yang terdapat pada Pasal 170 KUHP dalam proses penyelidikan. Namun, hingga kini penyidik belum menetapkan adanya tersangka.

Kasus dugaan pengeroyokan ini bermula dari sebuah proyek desain interior. Iko Uwais yang menggunakan jasa desain interior milik Rudi untuk membangun rumahnya di Cibubur.

Saat Rudi menagih pelunasan biaya jasa interior rumah kepada Iko Uwais melalui pesan WhatsApp, Iko tidak merespon pesan tersebut. Beberapa hari kemudian, Rudi dan istrinya melihat Iko saat melewati rumahnya.

Baca Juga: Daftar Musisi Artis yang Tampil di Malam Puncak HUT DKI Jakarta 2022, Ada Ungu Hingga Mahalini

Iko yang saat itu Bersama Firmansyah terlibat adu mulut dengan Rudi. Adu mulut tersebut berlanjut menjadi perkelahian fisik. Akibat kejadian tersebut, Rudi mengaku mengalami luka di beberapa bagian tubuh hingga harus dirawat di RS.

Namun disisi lain, menurut pengacara Iko Uwais pemukulan yang dilakukan Iko berawal dari Rudi yang menyerang dan menendang terlebih dahulu. ***

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani

Tags

Terkini

Terpopuler