Inilah Lokasi Syuting KKN di Desa Penari: Ternyata di Yogyakarta

- 18 Mei 2022, 15:07 WIB
Cek daftar lokasi syuting KKN di Desa Penari yang ada di tiga kabupaten berbeda di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) yang kini viral lengkap link nonton film.
Cek daftar lokasi syuting KKN di Desa Penari yang ada di tiga kabupaten berbeda di Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) yang kini viral lengkap link nonton film. /Instagram.com/@_danlainlain_

Sementara di Sleman berada di kawasan obyek wisata Kali Kuning.

Menurut Dukuh Ngluweng Istri Rahayu, Syuting dilaksanakan pada bulan November 2019 yang lalu.

Di mana kru sama artis pemeran utama Film KKN Desa Penari tinggal selama sebulan di dusun ini untuk menyelesaikan syuting. Proses syuting molor menjadi 1 bulan karena terkendala hujan.

Baca Juga: Kode Redeem Genshin Impact 19 Mei 2022 Terbaru Server Asia, Ada Ratusan Primogems Gratis dari Mihoyo 

Istri mengaku tidak mengetahui alasan pasti mengapa wilayahnya dipilih sebagai lokasi syuting KKN di Desa Penari.

Terdapat 2 orang rekannya mendatanginya untuk survey lokasi syuting. Dan setelah melalui survey beberapa kali akhirnya syuting dimulai.

Pada saat itu, Istri memperbolehkan wilayahnya dijadikan lokasi syuting apabila izin dari kelurahan turun.

Baca Juga: Link Streaming Film KKN di Desa Penari 2022 Sub Indo Kualitas HD dari Telegram dan LK21? Ini Cara Nonton Resmi

Ratusan orang kru film datang ke dusun tersebut membawa peralatan lengkap untuk syuting. 4 rumah warga sempat digunakan sebagai lokasi posko termasuk rumahnya juga digunakan untuk kumpul kru dan tempat menginap para artis.

4 rumah warga tersebut masing-masing rumah Ngadinah, Ngatimin, Marsono dan Ngadiyo. Namun rumah Ngadiyolah yang digunakan untuk rumah sentra syuting film KKN Desa Penari.

Halaman:

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x