Link Nonton Konser SMTOWN LIVE 2022 Ada Teks Bahasa Indonesia, Digelar Hari ini 1 Januari 2022

- 1 Januari 2022, 08:57 WIB
Red Velvet di konser online SMTOWN LIVE 2022
Red Velvet di konser online SMTOWN LIVE 2022 /Instagram/@redvelvet.smtown

 

KABAR JOGLOSEMAR - SM Entertainment gelar konser online SMTOWN LIVE 2022 dengan sederet idol KPop sebagai performer.

Konser ini digelar pada 1 Januari 2022 khusus untuk menyambut tahun baru. Konser bertajuk SMTOWN LIVE 2022: SMCU EXPRESS @KWANGYA bisa ditonton secara gratis.

Digelar hari ini, konser akan dimulai pukul 13.00-19.00 KST atau pukul 11.00-17.00 WIB dengan sederet lineup artis di bawah naungan SM Entertainment.

Baca Juga: Link Nonton Konser SMTOWN Live 2022 Gratis, Cek Infonya!

Buat kamu yang ingin nonton SMTOWN LIVE 2022 yang ada teks Bahasa Indonesia maka bisa memilih kanal berikut ini dan ikuti caranya.

Berdasarkan informasi yang dirangkum oleh Kabar Joglosemar ini adalah cara untuk nonton konser online SMTWON LIVE 2022 dengan teks Bahasa Indonesia.

Baca Juga: 45 Tempat Wisata Jogja Cocok untuk Tahun Baru 2022, dari Air Terjun hingga Pantai

 

1. Masuk ke situs web beyondlive.com, lalu akan terlihat informasi tentang konser tersebut

2. Klik tombol "Check Information"

3. Klik tombol "Verify Ticket Code"

4. Pilih saluran yang kamu pilih untuk memberikan data (lewat email atau beberapa media sosial) 5. Isi identitas yang diminta (data yang diminta seperti registrasi untuk situs web)

6. Setelah terkonfirmasi, kamu sudah punya link untuk menontonnya

7. Link untuk menonton bisa diklik 10 menit sebelum konser dimulai

Baca Juga: Digelar Hari Ini, Simak Lineup Artis SMTOWN LIVE 2022

SM Entertainment sebagai salah satu dari tiga agensi terbesar di Korea Selatan di akhir tahun ini memang banyak merencanakan berbagai project baru.

Salah satunya adalah project bertajuk SMTOWN 2022: SMCU EXPRESS ini. SMCU maksudnya adalah SM Culture Universe.

Tentu saja para artis yang bernaung di bawah naungan SM Entertainment yang akan tampil di konser tersebut, tepatnya di SMCU Express Station.

Baca Juga: RM BTS Bantah Rumor Kencan Dirinya

Tahun lalu, SM Entertainment juga menggelar konser online seperti ini gratis dengan alasan sebagai hadiah untuk para penggemar di seluruh dunia karena adanya pandemic.

Artis-artis SM Entertainment yang akan tampil dalam konser ini di antaranya adalah aespa, Red Velvet, Kangta, BoA, TVXQ, Super Junior, Taeyeon dan Hyoyeon Girls’ Generation, SHINee (kecuali Taemin), Kai EXO, dan masih banyak lagi.

Baca Juga: Rekomendasi 7 Pantai di Gunung Kidul Cocok untuk Libur Tahun Baru 2022

Selain di Beyond Live, konser online ini juga bisa ditonton di kanal YouTube SMTOWN dan seluruh media sosial SM Entertainment, tapi tidak ada teks terjemahan bahasa Indonesia.

Selain itu, SMTONW LIVE 2022 juga akan tayang di RCTI+ dan Vision+.

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah