Bos dari Permainan di Drakor Squid Game, Ternyata Orang Ini!

- 18 September 2021, 17:49 WIB
Link Nonton Squid Game Episode 1 Sampai 9 Sub Indo, Ki Hoon menang permainan?
Link Nonton Squid Game Episode 1 Sampai 9 Sub Indo, Ki Hoon menang permainan? /Instagram/@netflixkr

KABAR JOGLOSEMAR - Drama Korea Squid Game berhasil menarik perhatian para penggemar drama korea.

Dirilis pada 17 September 2021, tak sedikit penggemar Kdrama yang penasaran dengan bagaimana kisah dari Squid Game ini. Seperti yang diketahui, Squid Game bergenre thriller.

Baca Juga: Ini Peran Gong Yoo di Drakor Squid Game yang Tayang di Netflix

Drama korea Squid Game menceritakan bagaimana 456 orang yang terjerat utang bersaing untuk mendapatkan uang 45,6 miliar won.

Namun, bukan hal yang mudah untuk bisa mendapatkan uang tersebut. Pasalnya, ratusan orang itu harus tetap menang dan bertahan dalam permainan yang digelar.

Permainan yang diikuti pun bukan permainan yang rumit. Pasalnya, permainan itu adalah permainan anak-anak. Namun, mereka yang kalah akan dibunuh di tempat itu juga.

Selama episode drama ini, penonton akan disuguhkan perjuangan mereka untuk tetap hidup agar tidak terbunuh. Permainan sempat dihentikan karena mayoritas peserta meminta untuk dihentikan.

Sejak awal, ada seorang kakek yang cukup menarik perhatian penonton. Pasalnya kakek itu seolah tidak takut dengan sederet aturan dan malapetaka yang menghantui.

Baca Juga: Cara Nonton Squid Game, Drama Korea yang Baru Saja Rilis di Netflix

Kakek itu juga tak disukai beberapa peserta permainan dalam drama korea Squid Game. Jika mengira si kakek adalah orang yang meninggal duluan, maka kamu salah.

Peserta nomor 456 adalah orang yang berhasil memenangkan Squid Game. Ia pun memeriksa rekeningnya dan benar saja, uang tersebut telah masuk ke rekeningnya.

Siapa sangka jika orang tersebut menemui bos dari Squid Game, dalang dari permainan maut yang melibatkan ratusan orang bahkan dirinya sendiri.

"Aku adalah orang yang memutarkan uang," ujar orang itu.

Pemenang Squid Game itu pun tak menyangka jika orang tersebut yang menjadi dalang di balik semua ini.

"Uang. Kau tahu bagaimana menghasilkan uang. Tak mudah menghasilkannya bukan?" kata orang itu.

Baca Juga: Link Nonton Hometown Cha Cha Cha Episode 7, Hong Doo Shik dan Yoon Hye Jin Makin Mesra

Oh Il Nam, orang yang menjadi dalang di balik permainan maut itu. Oh Il Nam adalah seorang kakek yang juga jadi peserta dalam Squid Game.

Endingnya pun cukup bikin penonton terkejut dibuatnya. Pasalnya, tak ada yang menyangka jika dalang di balik permainan maut itu adalah kakek tersebut.

Penggemar drama kroea bisa menonton Squid Game Sub Indo untuk hiburan di akhir pekan lewat Netflix. Berikut ini adalah link untuk nonton drama korea Squid Game Sub Indo >> KLIK DI SINI.***

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x