BTS Bisa Masuk 199 Negara Tanpa Visa Berkat Paspor Diplomatik

- 16 September 2021, 15:00 WIB
BTS bisa masuk 199 negara tanpa visa berkat paspor diplomatik yang diserahkan oleh Presiden Monn Jae In
BTS bisa masuk 199 negara tanpa visa berkat paspor diplomatik yang diserahkan oleh Presiden Monn Jae In /Instagram/@bts.bighitofficial

KABAR JOGLOSEMAR – Member BTS mendapatkan keistimewaan khusus setelah mereka menerima paspor diplomatik baru-baru ini.

Seperti yang diketahui pada 14 September 2021 kemarin Presiden Moon Jae In menemui BTS secara khusus dan menunjuk penujukan boy grup asal Korea Selatan itu sebagai Utusan Khusus Budaya Masa Depan oleh presiden Korea Selatan.

Tak hanya itu, dalam acara tersebut, Moon Jae In juga menyerahkan paspor diplomatik masing-masing satu anggota mendapatkan satu.

Penunjukan mereka sebagai perwakilan atau utusan khusus Presiden Korea Selatan membuat mereka harus dibekali paspor yang berbeda dari yang reguler atau kebanyakan.

Baca Juga: Suga BTS Tonton Video Kucing, Ini Reaksi Pemilik Video

Ternyata mereka mendapatkan sejumlah keistimewaan karena jadi pemegang paspor diplomatik. Ada dua hal yang bisa mereka dapatkan.

Yang pertama ialah BTS bisa bebas masuk ke 199 negara yang ditunjuk alias dibebaskan dari visa untuk masuk negara itu.

Keuntungan lainnya ialah mereka juga memiliki kekebalan diplomatik sebagai utusan khusus dan pemegang paspor diplomatik.

Baca Juga: Pengakuan V BTS yang Sudah Lama Jadi Fans Coldplay hingga Kini Bisa Berkolaborasi

Halaman:

Editor: Galih Wijaya

Sumber: Koreaboo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x