Operasi Bahu Suga BTS, Dokter Lee Sang Hoon Merasa Takut

- 12 September 2021, 19:57 WIB
Suga BTS
Suga BTS /Facebook.com/bangtan.official

KABAR JOGLOSEMAR - Di Akhir tahun 2020 lalu, Suga BTS mendapatkan operasi bahu karena cedera yang dialaminya. 

Salah seorang dokter yang menangani operasi Suga BTS adalah Lee Sang Hoon. Dalam sebuah wawancara, ia menceritakan bagaimana pengalamannya mengoperasi super star itu.

Baca Juga: Staf Penthouse 3 Disebut Tak Profesional, Ada Apa?

Dokter Lee menyampaikan bahwa ia merasa takut. Pasalnya penggemar BTS tidak main-main dari segi jumlah.

"Saya takut jika terjadi kesalahan. ARMY di seluruh dunia.... woah..." katanya tak bisa mengekspresikan bagaimana khawatirnya dia saat itu.

Pembawa acara pun bertanya apakah ia gugup kala itu. Dokter Lee mengtakan jika ia memang gugup.

"Anda pasti bertaruh hidup anda saat operasi waktu itu?" tanya MC.

Hal ini pun membuat Dokter Lee tertawa karenanya. Ia tak menyangka bakal mendapat pasien seorang Kpop Idol dengan popularitas internasional.

Baca Juga: 7 Member BTS Pernah Tersandung Rumor Kencan, Ini Daftarnya

Suga BTS pun sempat tak mengikuti promosi BTS selama beberapa waktu untuk memulihkan kesehatannya.

Baru-baru ini, Suga BTS bercerita tentang hal yang tidak bisa dilakukannya setelah menjalani operasi bahu.

Secara fisik, Suga BTS bisa mendemonstrasikan berbagai macam gerakan yang dia miliki di bahunya.

Namun, ada satu hal tak terduga yang berubah sejak dioperasi! Suga mengungkapkan dia tidak bisa menikmati kopi lagi karena dia sensitif terhadap kafein.

Baca Juga: Jungkook BTS Collapse saat Konser, Member Khawatir Tiada Henti

"Setelah operasi, saya berhenti minum kopi sebentar." kata Suga BTS.

Suga BTS pun kembali minum kopi beberapa minggu kemmudian, ternyata hal yang terjadi malah membuatnya tidak nyaman.

"Saya mencobanya, dan itu membuat jantung saya berdebar terlalu kencang. Saya merasa mual. Itu berlangsung sepanjang hari." ujarnya.***

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x