Han Jisung Stray Kids Pernah Ngerap dengan Lirik Rasis, Penggemar Heboh

- 2 Februari 2021, 17:07 WIB
Han Jisung Stray Kids yang trending di twitter.
Han Jisung Stray Kids yang trending di twitter. /Soompi

KABAR JOGLOSEMAR – Member grup musik Stray Kids, Han Jisung baru-baru ini menghebohkan penggemar lantaran adanya lirik lagu rapnya yang rasis.

Rap yang dinyanyikan oleh Jisung sebenarnya adalah rap yang ia unggah di internet jauh sebelum ia debut bersama Stray Kids. Tepatnya saat ia berumur 13 tahun.

Baca Juga: Pemenang Seoul Music Awards 2021: BTS, Stray Kids, Hingga IZ*ONE

Namun, baru-baru ini lagu rap tersebut kembali diunggah oleh salah satu penggemarnya. Padahal, lagu yang memang sempat diunggah Jisung ke Youtube tersebut telah dihapus sebelum ia debut.

Lirik rap yang dinyanyikannya itu tergolong sangat rasis, terutama terhadap orang-orang dari Asia Tenggara dan Amerika Serikat.

Di salah satu liriknya, Han Jisung berkata, “Apakah Anda seorang pekerja asing kkamdoongie, Anda b*jingan burung babi,” dikutip Kabar Joglosemar.com dari laman Koreaboo.

Selain itu, ia juga menyebut “rumah sakit mental” dan “pasien mental” untuk menyindir orang-orang tersebut.

Kata “kkamdoongie” biasanya digunakan oleh orang Korea untuk menyebut orang-orang yang memiliki warna kulit lebih gelap dalam konotasi yang negative.

Baca Juga: 9 Artis KPop yang Hiatus karena Gangguan Kecemasan: Ada Mina TWICE, Han Stray Kids, hingga Joohoney

Halaman:

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x