Sindir Baliho Puan Maharani, Bintang Emon Unggah Video Parodi 'Kepak Sayap Kebhinekaan'

4 Agustus 2021, 20:51 WIB
Potret video parodi Bintang Emon yang sindir baliho Puan Maharani. /// Instagram/ @bintangemon

KABAR JOGLOSEMAR - Belakangan ini, baliho Puan Maharani menjadi sorotan publik, termasuk komika Bintang Emon. 

Bintang Emon lantas membuat video parodi yang berkaitan dengan baliho Puan Maharani.

Melalui akun Instagramnya, Bintang Emon mengunggah video parodi dan memberinya judul 'Kepak Sayap Kebhinekaan' di akhir video. 

Baca Juga: Biodata Raiden Soedjono, Suami Tyas Mirasih yang Dikabarkan Gugat Cerai Istrinya

"Salah sayap." tulis komika tersebut, dikutip KabarJoglosemar.com dari postingan akun Instagram @bintangemon yang diunggah pada Rabu, 4 Agustus 2021. 

Adapun video parodi tersebut dimulai ketika Bintang Emon hendak menyantap makanan ayam goreng.

"Jadi kali ini gue dikirimin sayap oleh kepak sayap kebhinekaan," ucapnya.

Baca Juga: Profil Tyas Mirasih, Artis Cantik yang Digugat Cerai Suami, Raiden Soedjono  

"Salah, sayap pedas," sahut suara pria lain dalam video tersebut.

Adegan pun berlanjut dengan Bintang Emon yang dihantui Puan Maharani. 

Selanjutnya,terlihat jelas selebaran yang menunjukkan foto Puan Maharani lengkap dengan slogan 'Kepak Sayap Kebhinekaan'. 

Baca Juga: Digugat Cerai Raiden, Ini 6 Pria yang Pernah Singgah di Hati Tyas Mirasih, Ada Raffi Ahmad hingga Syamsir Alam

Selayaknya film horror, Bintang Emon tampak berlari dan terbayang-bayang oleh slogan tersebut. 

Di sana tampak juga adegan yang mana Bintang Emon menemui potret Puan Maharani dimana-mana.

 

Sontak, video parodi tersebut langsung dibanjiri komentar warganet.

Baca Juga: Tyas Mirasih Digugat Cerai Sang Suami, Raiden Soedjono

Tak sedikit dari mereka yang terhibur dengan aksi kocak Bintang Emon dalam video parodi tersebut.

"Tajem wkwkwk." tulis salah satu warganet di kolom komentar.

"Ati-ati bang, ada tukang bakso bawa HT wkwk." imbuh warganet lainnya.

Baca Juga: Ibunda Irwansyah Meninggal Dunia Usai Berjuang Lawan Covid-19, Zaskia Sungkar Sampaikan Ini

"Hayoloh hayoloh, haha." tulis warganet lain.

"Malah jadi horror, wkwk." tulis warganet lainnya.

Tanggapan PDIP Soal Baliho Puan Maharani yang Banyak Ditemui

Sebelumnya, politikus PDIP Hendrawan Supratikno sempat buka suara soal spanduk maupun baliho Puan Maharani yang terpasang di berbagai daerah.

Baca Juga: Irwansyah Menjadi Yatim Piatu Usai Sang Ibunda Meninggal Dunia Menyusul Sang Ayah karena Covid-19

Dia menuturkan bahwa pemasangan baliho ataupun spanduk tersebut merupakan bentuk spontanitas pengurus PDIP di daerah.

Sementara itu, tak sedikit baliho Puan Maharani di berbagai wilayah yang bertuliskan slogan 'Kepak Sayap Kebhinekaan'.

Kini, baliho maupun spanduk dengan slogan tersebut tengah menjadi 'Meme' di media sosial.

Baca Juga: Ibunda Irwansyah Meninggal Dunia, Pihak Keluarga Minta Pelayat Tak Datang ke Rumah 

Beberapa waktu yang lalu, mantan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman Rizal Ramli juga menyindir spanduk Ketua DPR RI sekaligus Ketua DPP PDIP itu.

Rizal Ramli didapati mengunggah foto editan  spanduk Puan Maharani berlatar merah dengan logo PDIP tertancap di bulan. ***

Editor: Sunti Melati

Tags

Terkini

Terpopuler