Cari Sunscreen untuk Kulit Kering? Ini Review The Originote Ceramella Sunscreen yang Ampuh Lembabkan Kulit

- 29 Juni 2024, 18:42 WIB
Review The Originote Ceramella Sunscreen
Review The Originote Ceramella Sunscreen /Instagram.com/@kosmetikbpp

KABAR JOGLOSEMAR - Penggunaan sunscreen merupakan langkah penting dalam rutinitas perawatan kulit harian, termasuk untuk pemilik kulit kering. Salah satu produk yang patut diperhatikan adalah The Originote Ceramella Sunscreen.

The Originote telah dikenal dengan rangkaian produk skincare berkualitas, di antaranya adalah The Originote Ceramella Sunscreen.

Penting untuk memilih produk skincare yang sesuai dengan jenis kulit agar perawatan kulit dapat optimal. Kesalahan dalam pemilihan produk dapat menyebabkan masalah kulit yang tidak diinginkan.

Bagi mereka yang memiliki kulit kering dan sedang mencari sunscreen yang dapat memberikan kelembaban, The Originote Ceramella Sunscreen bisa menjadi pilihan yang tepat.

Baca Juga: 6 Tradisi dan Budaya Kejawen yang Masih Dilestarikan di Yogyakarta

Review The Originote Ceramella Sunscreen

Produk ini tidak hanya berfungsi sebagai pelindung kulit dari sinar matahari, tetapi juga mengandung bahan-bahan skincare yang bermanfaat bagi kulit kering, seperti Ceramide.

Ceramide dikenal efektif dalam menghidrasi dan memberikan kelembaban tambahan pada kulit kering, yang pada akhirnya dapat membuat kulit tampak bercahaya. Selain itu, kandungan Tremella pada produk ini membantu memberikan kelembaban menyeluruh dan meningkatkan elastisitas kulit.

Vitamin C yang terkandung di dalamnya berperan sebagai antioksidan, melindungi kulit dari kerusakan akibat sinar matahari dan radikal bebas.

The Originote Ceramella Sunscreen dilengkapi dengan SPF 50 PA++++, cukup untuk digunakan sehari-hari. Kombinasi SPF dan kandungan skincare pada sunscreen ini juga membantu menjaga barrier kulit agar tetap sehat dan terlindungi.

Halaman:

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah