Tips Olahraga Sehat Saat Puasa, dari Jenis Olahraga hingga Waktu Istirahat yang Tepat

- 21 April 2021, 14:16 WIB
Ilustrasi olahraga. Berikut 6 kebiasaan sehat yang bisa diterapkan untuk menghindari Covid-19 di tengah 'pandemi burnout'.*
Ilustrasi olahraga. Berikut 6 kebiasaan sehat yang bisa diterapkan untuk menghindari Covid-19 di tengah 'pandemi burnout'.* /Pixabay/free-photos

3.Perhatikan Asupan Makanan

Memperhatikan asupan makanan selama puasa jadi hal penting yang harus dijaga selama melakukan puasa. Mulailah konsumsi makanan yang mengandung gizi lengkap, mulai dari karbohidrat, protein, lemak, vitamin, sampai dengan mineral, agar kebutuhan tubuh dapat terpenuhi.

Pemilihan asupan makanan ini sangat penting agar tubuh tetap kuat dalam berpuasa, dan juga tetap bugar dengan menerapkan olahraga.

Saat sahur, sebaiknya konsumsi karbohidrat kompleks dan makanan berserat supaya energi dalam tubuh tidak cepat habis. Sedangkan, untuk memenuhi kebutuhan protein, Anda bisa konsumsi ikan, daging, dan telur.

Baca Juga: Soal Impor Beras di Indonesia, Presiden Jokowi: Pemerintah Sebetulnya Tidak Suka

4.Penuhi Asupan Cairan dalam Tubuh

Memastikan tubuh terhidrasi dengan baik selama puasa sangat penting untuk kesehatan dan kebugaran.

Jika biasanya Anda bisa membawa minuman saat jogging, tentunya hal ini tidak berlaku saat puasa. Hal ini dapat diatasi dengan mengatur asupan minuman saat sahur dan berbuka. Pastikan Anda terhidrasi dengan baik dari waktu berbuka puasa hingga imsyak

Minumlah segelas air putih sebelum dan setelah makan saat berbuka dan sahur. Anda juga bisa minum 1–2 gelas ketika makan. Sisanya dapat diminum sebelum dan sesudah tidur. Selain minum air putih, asupan cairan juga bisa didapatkan dari buah-buahan atau yogurt.

Baca Juga: Cek di Sini, Daftar Link Pendaftaran BLT UMKM Rp1,2 Juta Berbagai Kabupaten dan Kota

Halaman:

Editor: Sunti Melati


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x