10 Area dan Tips Challenge Genshin Impact yang Wajib Kamu Ketahui

22 Oktober 2020, 08:00 WIB
Tangkapan layar Genshin Impact /KabarJoglosemar.com/Galih Wijaya

KABAR JOGLOSEMAR - Permainan game online bernama Genshin Impact kini tengah digandrungi oleh kawula muda.

Meski baru dirilis pada September 2020 kemarin, pengguna dari game ini tak kalah dengan pendahulunya.

Baca Juga: 5 Karakter Game Genshin Impact yang Perlu Kamu Kenal

Genshin Impact menjadi salah satu permainan yang bergenre RPG. Game Genshin Impact ini serba farming serta memperkuat karakter yang dimiliki.

Ada sejumlah challenge yang perlu diselesaikan oleh para pemain game Genshin Impact. Berikut ini adalah bocoran dari 10 lokasi challenge dan tips untuk menaklukkannya dalam game Genshin Impact.

Lokasi 1 ada di Stormbearer Point (North) tugas yang harus dilakukan adalah membuka peti dalam waktu 30 detik.

Kamu harus terbang melintasi lingkaran di angkasa lalu membuka peti tersebut. Tipsnya, kamu tak perlu melintasi semua lingkaran itu.

Lokasi 2 ada di Stormbearer Point (Center) tugas yang harus dilakukan adalah membuka peti dalam waktu 60 detik.

Tipsnya, kamu tidak perlu menghancurkan hal di sekelilingmu.

Lokasi 3 ada di Stormbearer Point (South) tugas yang harus dilakukan adalah nyalakan semua braziers (kayu api) dan buka peti dalam waktu 30 detik.

Tipsnya, tekan targetnya, lalu paskan sasran di ujung atas ketika kamu berjalan.

Baca Juga: Wajib Dicoba, Cara Mengatasi HP Panas saat Main Genshin Impact

Lokasi 4 ada di Stormbearer Mountain (Right) tugas yang harus dilakukan adalah kalahkan semua musuh dalam waktu 60 detik.

Tipsnya, isi energimu lebih dulu sebelum membunuh monster.

Lokasi 5 ada di Stormbearer Point (Left) tugas yang harus dilakukan adalah kalahkan semua anemi slimes dalam waktu 30 detik. Tipsnya, pakai Amber untuk menembak.

Lokasi 6 ada di Starsnatch Clift tugas yang harus dilakukan adalah buka peti dalam waktu 60 detik.

Tipsnya, jika cincin terlalu tendah, maka kamu hisa merendahkan karaktermu.

Baca Juga: 7 Tips Main Game Genshin Impact untuk Para Pemula

Lokasi 7 ada di Windrise (North) tugas yang harus dilakukan adalah ledakkan 4 penghalang ledakan dalam waktu 20 detik. Tipsnya, pakai Amber untuk menembak.

Lokasi 8 ada di Windrise tugas yang harus dilakukan adalah kalahkan semua musuh dalam waktu 60 detik.

Tipsnya, pakai pedang yang berat ketika karakter tidak bisa menghancurkan penghalang.

Baca Juga: Dapat Notifikasi Game Genshin Impact Error 4206, Begini Cara Atasinya

Lokasi 9 ada di Springvale (Right) tugas yang harus dilakukan adalah buka peti dalam waktu 30 detik. Tipsnya, terbanglah lebih dulu lalu berlari untuk menyimpan energi.

Lokasi 10 ada di Springvale (Left) tugas yang harus dilakukan adalah buka peti dalam waktu 30 detik.

Tipsnya, ikuti kemana arah dari cincin dalam permainan.***

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani

Tags

Terkini

Terpopuler