7 Amalan Ringan tapi Berpahala Besar di Bulan Ramadhan, Sayang untuk Dilewatkan

6 April 2022, 13:42 WIB
Ilustrasi- seseorang menaiki unta dan puasa di bulan Ramadhan /Pixabay/chiplanay

KABAR JOGLOSEMAR – Selain ibadah wajib di bulan Ramadhan seperti berpuasa, ada amalan-amalan sunah lainnya yang juga bisa dilakukan untuk menambah keberkahan.

Tanpa kita sadari sebenarnya ada banyak amalan-amalan yang ringan untuk dilakukan namun sebenarnya pahalanya besar.

Tentunya jenis amalan seperti ini sangat sayang untuk dilewatkan. Apalagi, sebenarnya amalan-amalan ini juga tidak berat dan kadang malah tidak disadari oleh orang-orang.

Baca Juga: Download Minecraft Mod Combo Apk Gratis di HP Android? Ini Link yang Gratis dan Legal

Dikutip Kabar Joglosemar.com dari berbagai sumber, berikut ini merupakan amalan-amalan di bulan Ramadhan ringan namun berpahala besar:

Amalan Ringan Berpahala Besar di Bulan Ramadhan

1.Taubat

Di bulan Ramadhan, pintu pengampunan akan dibuka lebar oleh Allah SWT. Oleh karena itu, perbanyaklah istighfar dan segera bertaubat atas segala kesalahan kita.

2.Membaca Al-Quran

Membaca kitab di hari biasa saja sudah mendatangkan banyak pahala bagi kita di setiap hurufnya. Apalagi di bulan Ramadhan.

Baca Juga: Ibu Wonwoo SEVENTEEN Meninggal

3.Berdzikir

Dzikir merupakan salah satu amalan ringan dan mudah dilakukan di mana saja. Bukan sembarang dzikir, dzikir di bulan Ramadhan lebih diutamakan berupa seribu bacaan tasbih.

4.Memberi makan orang yang berpuasa

Memberi makan orang yang berpuasa akan memberi kita pahala yang sama dengan orang yang berpuasa.

Oleh karena itu, berilah makan kepada orang yang berpuasa sekecil apapun itu karena pahala begitu besar.

5.Menyegerakan berbuka puasa

Amalan yang satu ini tentu saja sangatlah ringan dan mudah untuk diterapkan. Menyegerakan berbuka puasa termasuk sunnah dan kita akan mendapat pahala yang berlipat-lipat.

Baca Juga: UPDATE Kode Redeem FF 7 April 2022 Terbaru, Klaim Skin Senjata Terbatas Free Fire

6.Sahur

Bangun untuk makan sahur ternyata dapat mendatangkan keberkahan dari Allah. Berdoa dan beristighfar di waktu sahur juga ternyata sangat bagus.

7.Istighfar

Istighfar adalah ibadah untuk memohon ampunan kepada Allah SWT dari segala dosa. Janganlah merasa bahwa tidak memiliki dosa karena manusia sejatinya selalu salah.

Istighfar di bulan Ramadhan sangat baik dilakukan khususnya di waktu sahur karena niscaya akan diampuni oleh Allah SWT.

 Baca Juga: Trik Jitu Download dan Main GTA V di HP Android Gratis, Simak Langkahnya!

Demikianlah tujuh amalan ringan yang bila dikerjakan akan berpahala besar yang dapat dilakukan di bulan Ramadhan di tahun ini.

Selamat menjalankan ibadah puasa.***

Editor: Michael L W

Sumber: Berbagai Sumber

Tags

Terkini

Terpopuler