9 Cara Cepat Atasi Flu dengan Cepat di Rumah, Hirup Uap Panas Hingga Makan Sup Ayam

19 Maret 2022, 11:45 WIB
Ilustrasi flu. /Pixabay/natasya_gepp

 

KABAR JOGLOSEMAR - Flu menjadi penyakit yang sering diderita banyak orang apalagi pada musim yang tidak menentu.

Oleh karena sudah menjadi penyakit yang kerap diderita banyak orang, flu sering diabaikan karena tidak berbahaya.

Hal itu kurang tepat karena untuk sebagian orang apabila tidak ditangani flu bisa juga berkembang menjadi penyakit serius. Oleh karena itu, perlu diketahui cara mengobati flu.

 Baca Juga: Jadwal Lengkap MotoGP Mandalika: Penonton Mulai Padati Bandara Interasional Lombok

Flu ditandai dengan beberapa gejala yang sering dialami oleh penderitanya, antara lain: Demam Pilek, atau hidung tersumbat, batuk, nyeri otot, sakit tenggorokan, sakit kepala, panas dingin, mual, dan merasa kelelahan.

Tingkat keparahan flu setiap orang bisa berbeda-beda, ada yang ringan hingga parah.

Untuk mengatasi flu, terdapat banyak cara mengobati flu yang bisa dilakukan di rumah. Berikut cara mengobati flu dengan cepat:

Baca Juga: Trending di Twitter, Travel Around The World On EXOs Ladder 3 Cuma Dihadiri 5 Member

  1. Perbanyak minum

Apabila sedang flu perbanyak minum untuk mengatasinya. Air dapat membantu menjaga mulut, tenggorokan, dan hidung agar tetap lembab.

Hal ini membantu tubuh menghilangkan dahak dan lendir yang menumpuk. Air hangat meredakan hidung yang tersumbat, mencegah dehidrasi, serta menenangkan tenggorokan dan selaput pelapis hidung yang meradang.

  1. Perbanyak istirahat

Memperbanyak istirahat saat flu sangat penting untuk membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Jangan memaksakan diri dengan pekerjaan sehari-hari saat menghadapi flu.

Baca Juga: CUMA DI SINI, Download Minecraft Gratis Full Game untuk HP Android dari Mojang Studios

  1. Tidur menggunakan sandaran yang lebih tinggi

Gunakan sandaran yang lebih tinggi saat menderita flu, agar posisi kepala lebih tinggi. Namun jangan sampai posisi terlalu kaku, karena bisa membuat leher sakit saat bangun tidur.

  1. Menghirup uap air panas

Siapkan air panas, lalu tutup kepala dengan handuk kecil supaya uap bisa menyebar dengan baik di sekitar hidung.

Tarik napas dalam-dalam selama 30 detik melalui hidung. Pastikan uap air yang dihirup tidak terlalu panas, hal ini dapat memnyebabkan lapisan rongga hidung terbakar.

Baca Juga: Download GTA V APK FULL Game untuk HP Android Gratis? Segera Pakai Link Download Ini

Disarankan untuk menambakan beberapa tetes minya eycaliptus atau peppermint kedalam air sebagai penghilang lendir ekstra.

  1. Berkumur dengan air garam

Air hangat yang diberi garam dapat meredakan sakit tenggorokan dan menghilangkan nyeri. Larutkan setengan sendok teh pada 250 ml air hangat. Gunakan larutan air garam tersebut untuk berkumur 4 kali dalam sehari.

  1. Oleskan minyak telon pada bawah hidung

Oleskan minyak kayu putih, minyak angin, atau salep mentol pada bagian bawah hidung. Minyak tersebut dapat membantu membuka saluran pernapasan hidung yang tersumbat dan meredakan sakit hidung saat flu.

Baca Juga: GTA San Andreas Lite Mod 200MB APK+DATA Full Game? Lebih Baik, Pakai Tautan Legal Ini

  1. Sup ayam

Sup ayam dapat membantu mengatasi flu karena memiliki efek antiinflamasi, aroma sup ayam dapat membersihan sinus serta meredakan gejala infeksi pada gangguan pernapasan.

  1. Madu

Madu merupakan obat yang sering digunakan untuk mengobati flu. Madu dapat melapisi dan menenangkan tenggorokan serta memiliki efek antioksidan dan antibakteri.

  1. Diobati dengan obat flu

Ada beberaa jenis obat yang dapat mengobati flu. Pilihlah obat sesuai dengan gejala yang dialami. Macam-macam obat flu tersebut diantaranya obat penurun demam, pelega tenggorokan, penghilang nyeri, pengencer lendir, dan mengeringkan lendir. ***

Editor: Sunti Melati

Tags

Terkini

Terpopuler