Ini Aturan Pantang dan Puasa Katolik, Dimulai Rabu Abu 2 Maret 2022

23 Februari 2022, 11:40 WIB
Ilustrasi masa pantang dan puasa Katolik, simak aturannya /Pixabay.com/Grzegorz Krupa

KABAR JOGLOSEMAR - Umat Katolik akan segera memasuki Masa Prapaskah untuk menyambut perayaan Paskah 2022. Simak aturan pantang dan puasa umat Katolik tahun 2022.

Masa Prapaskah itu akan dimulai pada Rabu Abu tanggal 2 Maret 2022. Rabu Abu merupakan hari pertama masa pantang dan puasa.

Masa Prapaskah itu berlangsung selama 40 hari tetapi hari Minggu tidak dihitung. Pada hari Rabu Abu tersebut umat Katolik akan menerima abu di bagian dahi atau kepala.

Baca Juga: Minecraft Java Edition Terbaru Bisa Diunduh Gratis? Ini Link Download yang Resmi

Rabu Abu diartikan sebagai tanda pertobatan, perkabungan serta merendahkan diri menuju kemenangan dalam kebangkitan Yesus Kristus.

Masa Prapaskah dapat diartikan sebagai masa pertobatan bagi umat Katolik. Selama masa ini dilakukan kegiatan permenungan Aksi Puasa Pembangunan (APP).

Terdapat materi sarasehan yang mengajak umat Katolik untuk mengolah batin dan iman. Kemudian direalisasikan dalam aksi nyata membantu sesama.

Umat pun diajak untuk berefleksi, bersyukur segala berkat dari Tuhan sekaligus memperbaiki diri.

Baca Juga: Sudah Ada GTA V untuk Android? KLIK DI SINI, Link Download yang Resmi Bukan Tiruan

Ketentuannya, wajib berpuasa pada Rabu Abu dan saat Jumat Agung atau Wafat Isa Almasih.

Setiap hari Jumat disarankan untuk melakukan pantang dan puasa. Puasa bukan hanya sekadar tidak makan dan tidak minum selama beberapa jam.

Puasa wajib dilakukan pada hari Rabu Abu dan Jumat Agung. Sedangkan hari Jumat setiap pekannya, umat Katolik menjalankan pantang.

Baca Juga: Jadwal Acara Trans TV Hari Ini 23 Februari 2022: Saksikan Dunia Punya Cerita dan Film The Meg

Berikut aturan pantang dan puasa Katolik:

- Puasa dalam agama Katolik artinya makan kenyang satu kali sehari

- Puasa wajib dilakukan bagi orang dewasa yang sudah genap berusia 18 tahun hingga usia 60 tahun

- Pantang diwajibkan semua yang sudah berumur 14 tahun ke atas.

- Pantang yang dimaksud, setiap orang memilih dan menentukan sendiri hal-hal yang mau dikurangi. Biasanya dari hal-hal yang paling sering dilakukan atau disukai.

Misalnya, pantang garam, pantang makan daging, pantang rokok, pantang jajan, pantang bermain HP, dan lainnya.

Baca Juga: Segera Menikah, Son Ye Jin Canggung Harus Beradegan Ranjang di Drama Thirty Nine

Jadwal pantang dan puasa umat Katolik pada Masa Prapaskah 2022:

- Rabu 2 Maret 2022 (Rabu Abu): wajib pantang dan puasa

- Jumat 4 Maret 2022: wajib pantang

- Jumat 11 Maret 2022: wajib pantang

- Jumat 18 Maret 2022: wajib pantang

- Jumat 25 Maret 2022 (Hari Raya Kabar Sukacita): Tidak pantang dan puasa 

- Jumat 1 April 2022: wajib pantang

- Jumat 8 April 2022: wajib pantang

- Jumat 15 April 2022 (Jumat Agung): wajib pantang dan puasa

Demikian informasi aturan pantang dan puasa bagi umat Katolik. ***

Editor: Sunti Melati

Tags

Terkini

Terpopuler