3 Amalan Agar Jauh dari Neraka, Jaga Sholat Fardlu hingga Beriman pada Allah

28 November 2021, 21:58 WIB
Ilustrasi api neraka /Pixabay/947051

KABAR JOGLOSEMAR- Neraka merupakan tempat di mana seluruh umat manusia yang melanggar larangan dari Allah Ta’ala akan dibalas dengan siksaan yang menyeramkan juga pedih.

Tentu saja tidak ada seorang pun yang ingin masuk ke sana. Justru manusia menginginkan dirinya untuk masuk ke dalam surga yang penuh kenikmatan tiada taranya.

Baca Juga: 4 Ciri Orang Munafik yang Allah Benci

Setiap umat Rasulullah sudah dipastikan untuk masuk ke surga, namun belum dipastikan bahwa kaum muslim dapat masuk surga tanpa melewati jalur neraka.

Maka dari itu diperlukan amalan yang terpuji yang dapat menjauhkan diri dari siksaan api neraka dan dapat masuk surga dengan tenang sebagai berikut:

1. Menjaga sholat fardlu

Sholat fardlu merupakan sholat dengan lima waktu yang wajib hukumnya untuk dikerjakan. Apabila tidak dilaksanakan tentu akan mendapatkan dosa.

Amalan ini adalah langkah awal agar dapat terhindar dari api neraka sebagaimana yang tertera pada hadits sebagai berikut,

مَنْ حَافَظَ عَلَى الصَّلَوَاتِ الْخَمْسِ عَلَى وُضُوئِهَا وَمَوَاقِيتِهَا وَرُكُوعِهَا وَسُجُودِهَا يَرَاهَا حَقًّا لِلَّهِ عَلَيْهِ حُرِّمَ عَلَى النَّارِ

“Barangsiapa selalu menjaga sholat wajib yang lima, baik wudlu, waktu-waktunya, rukuk dan sujudnya. Dan ia melihat bahwa itu semuan adalah hak Allah, maka haram baginya masuk neraka."

Baca Juga: 7 Cara Berpakaian Menurut Pandangan Islam

2. Beriman kepada Allah

Golongan pertama sebagai seorang mukmin yang baik sudah sepatutnya untuk mengimani Tuhannya sendiri. Bahkan syarat menjadi seorang mukmin adalah yang pertama beriman kepada Allah Ta’ala.

Jika sudah beriman kepada-Nya maka untuk golongan kedua yakni mencintai Allah Ta’ala, apabila kita mencintai Allah maka Allah juga akan mencintai kita.

Adapula golongan yang terakhir yakni golongan orang-orang yang ridho atas apapun kejadian, cobaan, ataupun karunia yang diberikan oleh Allah. Mereka pun tak segan apabila diperintahkan untuk masuk ke dalam api neraka yang panas.

ثَلَاثٌ مَنْ كُنَّ فِيهِ حُرِّمَ عَلَى النَّارِ وَحُرِّمَتْ النَّارُ عَلَيْهِ إِيمَانٌ بِالله، وَحُبُّ الله، وَأَنْ يُلْقَى فِي النَّارِ فَيُحْرَقَ أَحَبُّ إِلَيْهِ مِنْ أَنْ يَرْجِعَ فِي الْكُفْرِ

"Ada tiga golongan, siapa yang ketiganya ada padanya maka diharamkan dia dari neraka dan nerakapun diharamkan atasnya, yaitu: yang beriman kepada Allah, mencintai Allah, dan dia dilemparkan ke api sehingga membakarnya, hal itu lebih dia senangi daripada dia kembali kepada kekafiran."

Baca Juga: Ini Bacaan Niat Puasa Arafah dan Doa Buka Puasa Lengkap Bahasa Arab, Latin, dan Indonesia

3. Mengenal dunia dan seisinya kemudian meninggalkannya

‘Arafad dunya fa rafadhoha merupakan upaya untuk mengenali dunia kemudian meninggalkannya. Hal tersebut karena dunia ini hanya sementara. Dunia hanya tempat untuk bersenang-senang dan berleha-leha.

Sudah dipastikan dunia ini merupakan tempat fatamorgana dengan segala kenikmatan. Untuk itu, ada hal yang perlu dicapai daripada dunia yaitu alam akhirat yang seluruh manusia akan kekal di dalamnya.***

 

Editor: Ayusandra Adhitya Septi Andani

Tags

Terkini

Terpopuler